Wow! Valentino Rossi akan Dirikan VR46 Metaverse, Penggemarnya Bisa Bertemu dan Berloma dengan The Doctor

- 19 Mei 2022, 13:20 WIB
Valentino Rossi akan dirikan VR46 Metaverse.
Valentino Rossi akan dirikan VR46 Metaverse. /MotoGP

KEBUMEN TALK - Legenda MotoGP, Valentino Rossi kembali mengembangkan merk bisnisnya VR46, tak tanggung-tanggung, Rossi akan mendirikan VR46 Metaverse.

Metaverse, singkatnya adalah sebuah teknologi terbaru dari internet yang memungkinkan penggunanya dapat menjelajahi dunia digital dengan avatarnya.

Nah dengan adanya VR46 Metaverse, nantinya para penggemar Valentino Rossi dapat ‘bertemu’ dengan para pembalap VR46 dan Valentino Rossi, bahkan bisa berlomba dengan mereka.

Baca Juga: Resmi! Nomor Balap 46 Milik Valentino Rossi akan Dipensiunkan dari MotoGP

Untuk mewujudkan mega proyek ini, Valentino Rossi menggandengan perusahaan The Hundred Media Holding.

Dengan masuknya merk VR46 ke dunia digita metaverse, maka nantinya Rossi dapat menyapa dan menawarkab kepada semua penggemarnya pengalaman virtual dan konten unik di dunia game dan NFT.

Valentino Rossi sendiri mengaku antusias untuk memulai proyek ini di mana akhir tahun ini akan dimulai meluncurkan program pertamanya,

Baca Juga: Penumpang KA Vaksin Lengkap Tak Perlu Tunjukan Surat Negatif Covid-19

“Memulai proyek besar ini adalah pekerjaan menarik yang telah saya tangani dengan pendekatan terstruktur dalam kemitraan dengan pemain papan atas," kata Valentino Rossi, dikutip KebumenTalk.com dari Speedweek.

“Saya sangat senang dapat menjangkau penggemar di seluruh dunia dan membawa suasana dan kegembiraan VR46 kepada mereka melalui teknologi baru,” ujarnya menambahkan.

Halaman:

Editor: Muhammad Mugi

Sumber: Speedweek


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x