Tolak Tawaran dari Klub MLS, Juan Mata Ngotot Bela Tim Eropa

- 11 Agustus 2022, 09:45 WIB
Setelah Habis Kontrak Dengan Manchester United, Juan Mata Bingung Mau Kemana
Setelah Habis Kontrak Dengan Manchester United, Juan Mata Bingung Mau Kemana /Action Images via Reuters/John Sibley/

KEBUMEN TALK - Tolak tawaran dari tim MLS (Major League Super/Liga Amerika Serikat), Juan Mata tegaskan masih ingin bermain di Eropa.

Juan Mata kini berstatus tanpa klub usai Manchester United tidak memperpanjang kontraknya pada akhir Juni lalu.

Dengan begitu, Mata kini harus mencari pelabuhan baru untuk karirnya sebelum bursa transfer ditutup awal bulan depan.

Baca Juga: Spoiler One Piece Chapter 1057: Ke mana Luffy dan rekannya akan langsung pergi?

Juan Mata seyogyanya tak begitu kesulitan untuk mencari klub baru untuknya.

Namun karena ambisinya untuk bertahan di Eropa, membuatnya kesulitan mencari klub baru, setidaknya hingga saat ini.

Melansir dari situs Football Espana, Juan Mata diketahui telah menolak tawaran dari sejumlah tim dari luar kompetisi Eropa.

Tak hanya itu, klub dari MLS atau Liga Amerika Serikat juga harus gigit jari karena mantan pemain Valencia itu masih ogah bermain di luar Benua Biru.

Baca Juga: Usai Raih Back to Back Podium di MotoGP Inggris, Ini Tujuan Maverick Vinales Bersama Aprilia

Dengan menolak tawaran dari tim luar Eropa, Juan Mata kini harus cepat mencari klub baru mengingat bursa transfer akan ditutup pada 1 September 2022.

Halaman:

Editor: Muhammad Mugi

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x