Mengejutkan! Pelaku Pelecehan Lagu Indonesia Raya Ternyata Berstatus Pelajar SMP

- 1 Januari 2021, 18:14 WIB
Kombes Pol Argo Yuwono Berikan Keterangan Pers
Kombes Pol Argo Yuwono Berikan Keterangan Pers /Humas Polri

KEBUMEN TALK - Pelaku pelecehan lagu Indonesia Raya yang sempat viral di media sosial ternyata berstatus pelajar SMP.

Diberitakann sebelumnya, video lagu 'Indonesia Raya' yang dibuat parodi itu diunggah oleh salah satu akun YouTube yang berlogo bendera Malaysia.

Di video tersebut, terdapat ayam berlambang Pancasila dengan latar warna merah-putih. Video diawali dengan suara ayam berkokok.

Baca Juga: FPI Dibubarkan, PBNU: Keputusan Tegas Pemerintah untuk Lindungi Masyarakat

Aransemen lagu hampir sama dengan lagu 'Indonesia Raya'. Kemudian, liriknya secara garis besar berisi penghinaan terhadap Indonesia. Ada juga yang menyinggung Presiden Joko Widodo dan Presiden RI ke-1, Sukarno.

Terkait hal itu, Bareskrim Polri telah menangkap pengunggah pelecehan parodi lagu Indonesia Raya yang berinisial MDF di Cianjur.

Kadiv Humas Polri Irjen Pol Argo Yuwono dalam siaran pers-nya di Mabes Polri Jakarta, menyebut MDF masih seorang remaja laki-laki berusia 16 tahun.

Baca Juga: Maklumat Kapolri: Masyarakat Diminta Agar Tidak Mendukung dan Memfasilitasi Kegiatan FPI

"Seorang laki-laki yang tadi malam diamankan atau ditangkap di Cianjur dari Siber Bareskrim. MDF umur 16 tahun. Dua-duanya di bawah umur," ungkap Argo dikutip KebumenTalk.com dari PMJ News, Jumat, 1 Desember 2021.

Halaman:

Editor: Muhammad Mugi

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah