Usai Dilantik Sebagai Menteri ATR, AHY Ungkap Pesan SBY untuk Keluarga Besar Partai Demokrat

- 21 Februari 2024, 14:45 WIB
AHY ungkap pesan SBY usai dirinya ditunjuk sebagai Menteri ATR/Kepala BPN oleh Presiden Jokowi.
AHY ungkap pesan SBY usai dirinya ditunjuk sebagai Menteri ATR/Kepala BPN oleh Presiden Jokowi. /Twitter @AgusYudhoyono

KEBUMEN TALK - Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) telah resmi dilantik Presiden Joko Widodo sebagai Menteri Agraria dan Tata Ruang (ATR).

AHY dilantik pada Rabu, 21 Februari 2024 pagi bersama Hadi Tjahjanto yang sebelumnya menjabat sebagai Menteri ATR dan kini dilantik sebagai Menteri Polhukam.

AHY setelah dilantik sebagai Menteri ATR atau Kepala Badan Pertanahan Nasional (BPN), menyebut bahwa Presiden ke-6 Republik Indonesia sekaligus Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat berharap partainya dapat menyukseskan pemerintahan Presiden Jokowi.

Baca Juga: Akui Bertemu AHY di Istana Kepresidenan, Presiden Jokowi ungkap Isi Pembicaraan dengan Ketum Demokrat

AHY menjelaskan bahwa SBY berpesan agar keluarga besar partai berlambang bintang merci itu dapat turut menyukseskan masa akhir pemerintahan Jokowi.

"Beliau (SBY) berpesan agar kesempatan yang baik ini bisa menjadi ruang yang baik buat keluarga besar Partai Demokrat untuk menyukseskan pemerintahan Presiden Jokowi di masa akhir jabatannya, sekaligus menjadi bagian penting dari transisi kepemimpinan bangsa ke depan secara nasional," kata AHY, dikutip KebumenTalk.com dari ANTARA pada Selasa, 21 Februari 2024.

AHY juga menjelaskan bahwa SBY meminta kepadanya untuk melakukan kerja dengan baik dalam menjabat sebagai Menteri ATR di bawah pimpinan Presiden Jokowi.

Baca Juga: Pemerintah Purworejo Dukung Pengusulan Mayjen TNI Roebiono Kertopati sebagai Pahlawan Nasional

"Pak SBY sebagai orang tua dan juga sebagai mantan presiden, sebagai sesepuh Partai Demokrat, beliau mengharapkan saya bisa bekerja dengan baik, secara profesional menunjukkan etos kerja, dedikasi, dan komitmen untuk bekerja sebaik-baiknya di Kementerian ATR/BPN ini," jelas Ketua Umum Partai Demokrat itu.

Halaman:

Editor: Miftakhul Arifin

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x