Influencer Kreator Indonesia Maju Puji Penampilan Prabowo di Debat Kelima Capres: Mudah Dipahami dan Rasional

- 5 Februari 2024, 08:08 WIB
Capres-cawapres nomor urut 2 Prabowo Subianto (kiri) dan Gibran Rakabuming Raka (kanan) menyampaikan keterangan penutup saat Debat Kelima Pilpres 2024 di Balai Sidang Jakarta Convention Center (JCC), Senayan, Jakarta, Minggu (4/2/2024). Debat tersebut bertemakan kesejahteraan sosial, kebudayaan, pendidikan, teknologi informasi, kesehatan, ketenagakerjaan, sumber daya manusia, dan inklusi. ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat/aww.
Capres-cawapres nomor urut 2 Prabowo Subianto (kiri) dan Gibran Rakabuming Raka (kanan) menyampaikan keterangan penutup saat Debat Kelima Pilpres 2024 di Balai Sidang Jakarta Convention Center (JCC), Senayan, Jakarta, Minggu (4/2/2024). Debat tersebut bertemakan kesejahteraan sosial, kebudayaan, pendidikan, teknologi informasi, kesehatan, ketenagakerjaan, sumber daya manusia, dan inklusi. ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat/aww. /M RISYAL HIDAYAT/ANTARA FOTO

KEBUMEN TALK - Setelah debat Pilihan Presiden (Pilpres) kelima, influencer pendukung pasangan Prabowo-Gibran memuji performa Prabowo.

Komisi Pemilihan Umum atau KPU Republik Indonesia telah menggelar debat Pilpres kelima alias debat penutup pada Minggu, 4 Februari 2024.

Tema debat kelima adalah kesejahteraan sosial, pembangunan sumber daya manusia (SDM) dan inklusi, yang diikuti oleh para calon presiden, yaitu Anies Baswedan, Prabowo Subianto, dan Ganjar Pranowo.

Setelah debat kelima berlangung, influencer yang mendukung pasangan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka menyebut penjelasan Prabowo mudah dipahami oleh masyarakat awam.

Baca Juga: Sebut Presiden Boleh Kampanye, Jokowi Belum Putuskan Apakah akan Turun Kampanye di Pilpres 2024

Hal itu disampaikan oleh Marshel Widianto, komika yang tergabung dalam Kreator Indonesia Maju setelah acara nonton bareng debat di kawasan SCBD, Jakarta yang digelar oleh komunitas Kreator Indonesia Maju.

Menurut Marshel, paparan yang disampaikan oleh Prabowo Subianto masuk akal dan mudah dipahami masyarakat.

"Paparan Pak Prabowo dari A sampai Z masuk akal dan mudah dimengerti oleh saya dan tentu mudah dimengerti juga masyarakat di seluruh Indonesia," kata Marshel, dikutip KebumenTalk.com dari Antara pada Senin, 5 Februari 2024.

Marshel yakin apa yang disampaikan oleh Prabowo dapat dipahami oleh pemilih yang awam dengan politik dengan menyimak jalannya debat.

Halaman:

Editor: Miftakhul Arifin

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x