Prabowo Temui SBY di Cikeas, Ada Apa? TKN Prabowo-Gibran Ungkap Isi Pembicaraan

- 26 Februari 2024, 09:56 WIB
Kebersamaan Prabowo Subianto dan Susilo Bambang Yudhoyono (SBY)
Kebersamaan Prabowo Subianto dan Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) /ANTARA/HO-Tim Media Prabowo Subianto

Arief menjelaskan bahwa selain menumui SBY, Prabowo juga rencananya akan bersilaturahmi kepada presiden kelima RI, Megawati Soekarnoputri.

Apalagi Prabowo sempat maju dalam kontestasi Pilpres 2009 bersama Megawati.

"Tentu saja Pak Prabowo punya histori juga sejak 2009. Jadi tentu saja kita berharap Pak Prabowo sebelum menjadi presiden bisa bersilaturahmi dengan pimpinan-pimpinan yang ada," jelasnya.

Baca Juga: Masuk Kawasan Geopark Kebumen, Arif Sugiyanto Minta Masyarakat Jaga Wisata Religi Martaban Bulupitu

Sebelumnya, Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY mengonfirmasi pertemuan Prabowo Subianto dengan SBY di Cikeas pada Jumat, 23 Februari 2024.

AHY mengatakan pertemuan antara Prabowo dengan SBY menjadi model hubungan antara tokoh bangsa.

"Hubungan saling menghormati ini menurut saya sesuatu yang sangat baik. Ini harus menjadi model dalam hubungan antara tokoh bangsa," kata AHY pada Sabtu kemarin.

Pada saat yang sama, AHY yang kini menjabat sebagai Menteri ATR/BPN itu mengatakan dirinya tak mengetahui isi pembicaraan antara Prabowo dengan ayahnya.

Baca Juga: Prediksi West Ham United vs Brentford di Liga Inggris Hari Selasa, 27 Februari 2024

Hal itu karena AHY baru saja kembali dari kunjungan kerja di Manado, Sulawesi Utara.

Halaman:

Editor: Miftakhul Arifin

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x