Tahun Baru 2021, Wagub DKI Jakarta Pastikan Tidak Ada Perayaan Tahun Baru di Jakarta

- 15 Desember 2020, 18:41 WIB
Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria.
Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria. /bangariza/Instagram.com

KEBUMEN TALK - Pemprov DKI Jakarta akan membatasi kegiatan-kegiatan malam tahun baru.

Wakil Gubernur (Wagub) DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria, memastikan pihaknya meniadakan acara perayaan pergantian Tahun Baru 2021.

Hal ini dilakukan dalam upaya upaya mencegah penyebaran Covid-19.

Baca Juga: Natal 2020 dan Tahun Baru 2021, Ketua Komite Penanganan Covid-19: Tetap Patuhi Protokol Kesehatan

"Kita membatasi kegiatan-kegiatan malam tahun baru, di DKI Jakarta tidak ada perayaan tahun baru," tegas Riza Patria dikutip KebumenTalk.com dari PMJ News pada Selasa, 15 Desember 2020.

Pria yang kerap disapa Ariza itu menghimbau agar masyarakat Jakarta tidak bepergian ke luar kota atau membuat kerumunan pada malam pergantian tahun.

Ariza menyarankan warga DkI Jakarta untuk tetap berada di rumah bersama keluarga.

Baca Juga: Vaksinasi Covid-19, Wiku: Anggaran Bukan Hambatan

Menurut Ariza, Pemprov DKI juga telah berkoordinasi dengan pemerintah daerah penyangga Jakarta untuk mengantisipasi mobilitas warga pada malam tahun baru.

Halaman:

Editor: Muhammad Mugi

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x