Penangkaran Luwak di Gombong, Hasilkan Kopi Luwak Berkualitas

- 12 November 2023, 08:15 WIB
Luwak di Gombong Exotic Pet hasilkan kopi luwak berkualitas/
Luwak di Gombong Exotic Pet hasilkan kopi luwak berkualitas/ /Siska Wulandari/

 

KEBUMEN TALK- Gombong Exotic Pet merupakan penangkaran satwa yang terletak di Kecamatan Gombong, Kabupaten Kebumen. Saat ini memiliki 25 ekor luwak yang jumlahnya akan terus bertambah.

 

Terdapat Luwak dengan jenis yang berbeda seperti Binturong, Musang bulan, Musang Pandan, hingga Musang Akar yang terdiri dari beberapa rentang usia, mulai dari anakan hingga induk yang telah dewasa.

 

Menurut Dopan, salah seorang pengurus Gombong Exotic Pet dengan brand Kopi Luwaknya yang diberi nama Luwaku, kelompoknya mulai serius mengembangkan kopi luwak sejak dua tahun lalu. Tingginya nilai jual jenis kopi ini, membuat timnya membesarkan penangkaran luwak hingga menjadikanya kopi.

 

 

“Luwak disini diberi makan kopi petik merah yang fresh dari petani kopi di Kebumen. Jadi ada beberapa jenis kopi yang biasanya kita kasih, setiap luwak atau musang punya selera sendiri untuk memilih kopi yang ingin dimakan. Seperti contoh Binturong dan Musang bulan itu suka kopi Liberica. Satu spesies memilih jenis kopi yang disukai, jadi tidak semua kopi akan dimakan,” ujar Dopan

 

Halaman:

Editor: Muhammad Mugi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x