Pelatih Baru Liverpool, Arne Slot Buru Mantan Anak Asuhnya di Feyenoord, Orkun Kokcu

- 23 Mei 2024, 12:00 WIB
Arne Slot Resmi Ditunjuk Sebagai Pelatih Baru Liverpool
Arne Slot Resmi Ditunjuk Sebagai Pelatih Baru Liverpool /liverpoolfc.com

KEBUMEN TALK - Liverpool telah mengumumkan kedatangan pelatih kepala baru mereka, Arne Slot untuk menggantikan Jurgen Klopp yang mengundurkan diri.

Dalam konferensi pers pada Senin malam, manajemen The Reds secara resmi memperkenalkan Slot sebagai penerus Jurgen Klopp setelah sembilan tahun memimpin tim.

Dengan kontrak berdurasi tiga tahun, Arne Slot diharapkan dapat membawa angin segar dan filosofi barunya ke klub Merseyside itu.

Baca Juga: Tak Gubris Minat Real Madrid, Alexis Mac Allister Tegaskan Bertahan di Liverpool

Slot yang akan memulai tugasnya di Liverpool mulai 1 Juli 2024 mendatang, sudah mulai membuat langkah-langkah strategis.

Salah satu prioritasnya adalah memperkuat lini pertahanan tim, terutama setelah pembangunan ulang lini tengah yang dilakukan Klopp dan mantan direktur olahraga Jorg Schmadtke pada musim panas sebelumnya.

Dilansir KebumenTalk.com dari Sportsmole, terdapat kabar menarik datang dari laporan media Turki, Fotospor yang mengungkapkan keinginan kuat Slot untuk membawa salah satu mantan pemain andalannya di Feyenoord ke Anfield.

Baca Juga: Gibran Sebut Penanganan Pencemaran Sungai Bengawan Solo Perlu Peran Gubernur Jawa Tengah

Pelatih baru Liverpool, Arne Slot membidik mantan anak asuhnya di Feyenoord, Orkun Kokcu.
Pelatih baru Liverpool, Arne Slot membidik mantan anak asuhnya di Feyenoord, Orkun Kokcu. Akun X @OrkunKokcu

Nama pemain tersebut adalah Orkun Kokcu, seorang pemain internasional Turki yang pernah menjadi kapten Feyenoord di bawah asuhan Slot.

Halaman:

Editor: Miftakhul Arifin

Sumber: Sportsmole


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah