KAI Daop Semarang Operasikan Tiga KA Tambahan Tujuan Jakarta Selama Libur Sekolah dan Idul Adha, Ini Jadwalnya

- 8 Juli 2022, 21:54 WIB
Ilustrasi - Daop 4 Semarang operasikan tiga KA Tambahan
Ilustrasi - Daop 4 Semarang operasikan tiga KA Tambahan /Humas Daop 4 Semarang

KEBUMEN TALK - PT KAI Daop 4 Semarang mengoperasikan tiga kereta api tambahan saat libur sekolah dan hari raya Idul Adha tahun ini.

Tiga KA tambahan tersebut melayani perjalanan dari Semarang menuju Jakarta dan sebaliknya (PP).

Adapun tiga kereta tambahan tersebut masing-masing KA Argo Sindoro, KA Argo Muria, serta KA Tawang Jaya Premium.

Baca Juga: Ini Penyebab 51 Jemaah Dibadalhajikan dan 136 Orang Disafariwukufkan, Diantaranya karena Wafat di Tanah Suci

Manajer Humas PT KAI Daop 4 Semarang Krisbiyantoro, mengatakan jadwal pengoperasian kereta tambahan tersebut berbeda-beda periodenya.

Seperti KA Argo Sindoro Tambahan relasi Semarang Tawang menuju Gambir Jakarta dioperasikan pada 1 hingga 10 Juli, 13 hingga 16 Juli, 20 hingga 23 Juli, serta 27 hingga 30 Juli.

Sementara KA Argo Muria Tambahan dioperasikan pada 17, 24, dan 31 Juli 2022.

Baca Juga: Lowongan Kerja, PT Ulam Tiba Halim Buka Lowongan untuk Minimal Lulusan D3 Semua Jurusan, Ini Syarat Lengkapnya

Selain KA tujuan Jakarta, kata dia, terdapat pengoperasian KA Kaligung Tambahan dari Semarang Poncol tujuan Tegal yang diberangkatkan pada 1, 2, 3, 8, 9, 10, 15, 16, dan 17 Juli 2022.

Halaman:

Editor: Sudarno Ahmad Nashori

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x