Hadiri GIIAS di Tangerang, Jokowi: Waktunya Membangun Ekosistem Mobil Listrik yang Rendah Emisi

- 18 November 2021, 11:50 WIB
Jokowi menjajal mobil listrik pada pameran GIIAS 2021 di Tangerang / Instagram @jokowi
Jokowi menjajal mobil listrik pada pameran GIIAS 2021 di Tangerang / Instagram @jokowi /

 

 

KEBUMEN TALK – Presiden Republik Indonesia (RI) Joko Widodo menghadiri pameran Gaikindo Indonesia Internasional Auto Show (GIIAS) di BSD City, Kabupaten Tangerang. Presiden RI yang lebih akrab dipanggil Jokowi, menghadiri acara tersebut pada Rabu 17 November 2021.

Pada kesempatan tersebut, Jokowi menjajal salah satu mobil listrik Mitsubishi Minicab Miev. Setelah menjajal mobil dengan mengitari pelataran di depan gedung pameran, Jokowi menjelaskan bahwa Pemerintah terus mendorong berbagai upaya untuk meningkatkan produksi mobil listrik maupun hybrid.

“Sudah waktunya kita membangung ekosistem mobil listrik yang rendah emisi dan ramah lingkungan,” ujar Jokowi pada caption di unggahan Instagram @jokowi.

Baca Juga: Knalpot Bising Sangat Mengganggu, Polres Kebumen Ambil Langkah Tegas!

Presiden bersama para Menteri terkait, dalam hal ini turut meninjau kegiatan pameran GIIAS 2021 yang dilaksanakan di gedung Ice BSD, Tangerang, Banten.

Sesaat setelah datang, Jokowi langsung menyambangi gerai kendaraan yang dipamerkan, termasuk mobil Mitsubishi Minicab Miev. Selain itu, Presiden juga berkeliling ke gerai kendaraan lainnya, dan didampingi Menteri Perindustrian, Agus Gumiwang.

Pada saat tersebut, Presiden langsung menjajal mobil jenis minicab dengan mengitari pelataran.

Baca Juga: Terima Komisi VIII DPR, Kebumen Dapat Bantuan dari Kemensos dan Kemenag

Halaman:

Editor: Fathurohman Wahid

Sumber: Youtube Fokus Indosiar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x