Lancarkan Kebumen International Expo, Dua Kompi TNI-Polri akan Amankan KIE

- 14 Juni 2022, 11:29 WIB
Sebanyak dua kompi pasukan TNI dan Polri siap amankan Kebumen International Expo.
Sebanyak dua kompi pasukan TNI dan Polri siap amankan Kebumen International Expo. /Humas Pemkab Kebumen

KEBUMEN TALK - Guna mendukung even Kebumen International Expo (KIE), sektor pengamanan menjadi hal yang sangat penting.

Pemerintah Kabupaten Kebumen pun telah meminta bantuan kepada TNI dan Polri untuk siap siaga untuk mendukung even tersebut dengan melakukan pengamanan selama KIE berlangsung.

Bahkan Bupati Kabupaten Kebumen, Arif Sugiyanto menyebut ada dua kompi yang telah disiapkan untuk mengamankan even terbesar dalam sejarah Kebumen itu.

Baca Juga: Kualifikasi Piala Asia 2023 : Afghanistan vs Kamboja, Berita Tim, Susunan Pemain, Prediksi Skor, Head to Head

“Untuk pengamanan sudah kita siapkan satu kompi dari TNI dan satu kompi dari Polri, dibantu Satpol PP,” ujar Arif Sugiyanto, Senin, 13 Juni 2022.

Bupati menjelaskan bahwa pengamanan yang dilakukan meliputi pengamanan artis, pengamanan pengunjung, serta  tamu undangan dari kalangan pejabat setingkat.

"Ini adalah langkah-langkah yang harus dilakukan untuk mencegah sesuatu yang tidak diinginkan," katanya.

Baca Juga: Ousmane Dembele Tolak Kontrak Baru di Barcelona, Jawara Liga Champions Yakin Dapatkan Jasa Dembele

Bupati menyatakan, pengamanan murni diserahkan kepada TNI dan Polri. Setelah sebelumnya ada wacana BANSER NU dan KOKAM Muhamamdiyah bakal ikut dilibatkan dalam pengamanan. Namun, pihaknya memastikan hal itu tidak jadi dilakukan.

"Untuk pengamanan kita serahkan kepada TNI dan Polri, kalau untuk BANSER dan KOKAM nanti bisa kita libatkan bersama EO untuk mengurus tiketing, atau yang lain," jelas Bupati.

Halaman:

Editor: Muhammad Mugi

Sumber: Humas Pemkab Kebumen


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x