Kembali Kunjungi Desa di Kecamatan Bener, Bupati Purworejo Puji Bumdes Ciblon Park Sidomukti

- 16 September 2023, 14:44 WIB
Bupati Purworejo, Agus Bastian mendapatkan cindera mata berupa keris yang dibuat oleh pengraji dari Desa Limbangan.
Bupati Purworejo, Agus Bastian mendapatkan cindera mata berupa keris yang dibuat oleh pengraji dari Desa Limbangan. /Pemkab Purworejo

KEBUMEN TALK - Setelah sebelumnya melakukan Bupati Saba Desa (BSD), Bupati Kabupaten Purworejo, Agus Bastian kembali menggelar kegiatan yang sama pada Jum'at, 15 September 2023.

BSD hari Jum'at kemarin masih dilakukan di Kecamatan Bener, dengan mengunjungi enam desa, yaitu Desa Limbangan, Desa Nglaris, Desa Ngasinan, Desa Sidomukti, Desa Sukowuwuh, dan Desa Ketosari.

Bupati mengunjungi keenam desa tersebut bersama jajarannya.

Ketika berkunjung ke Desa Sidomukti, Agus Bastian mengapresiasi pemerintah desa setempat yang mengembangkan BUMDes Ciblon Park.

Baca Juga: Kunjungi Enam Desa di Kecamatan Bener, Bupati Purworejo akan Lebarkan Jembatan Sempit hingga Beli Beras Porang

BUMDes Ciblon Park sendiri merupakan integrasi kawasan olahraga dan pertokoan, dengan salah satu bangunan yang dikunjungi Bupati adalah kolam renang.

"Kami berterimakasih kepada Pemdes Sidomukti yang telah melaksanakan pembangunan infrastruktur dengan baik. Semoga kalau sudah jadi, Ciblon Park akan meningkatkan kesejahteraan masyarakat," ucap Agus Bastian dalam kunjungannya.

Lalu ketika berkunjung ke Desa Limbangan, Agus diberi cindera mata berupa sebilah keris oleh Kades Limbangan.

Keris yang diberikan kepada Bupati adalah keris buatan Pengrajin Desa Limbangan tersebut diberikan setelah rangkaian acara BSD di Desa Limbangan selesai.

Halaman:

Editor: Muhammad Mugi

Sumber: Pemkab Purworejo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x