Asa Alvaro Bautista Kembali ke MotoGP, Fokus Dulu Kalahkan Toprak dan Rea di WSBK

- 19 April 2022, 13:03 WIB
Pembalap Ducati WSBK, Alvaro Bautista ingin kembali ke MotoGP.
Pembalap Ducati WSBK, Alvaro Bautista ingin kembali ke MotoGP. /MotoGP

KEBUMEN TALK - Alvaro Bautista memulai World Superbike (WSBK) musim 2022 dengan sempurna, ia bersih dua balapan dengan kemenangan di Sirkuit Aragon, Spanyol.

Meski tergolong sukses di WSBK, terlebih pada periode keduanya bersama Ducati, namun Bautista masih belum menutup mimpinya untuk tampil di ajang MotoGP.

Hal ini ia ungkapkan ketika mengisi wawancara di chanel Twitch Nico Abad beberapa waktu yang lalu.

Baca Juga: Diancam Pidana, Ini yang Sebabkan Terbangkan Balon Udara Lebaran Tidak Boleh Dilakukan

Alvaro Bautista mengawali pembicaraannya dengan mengungkapkan kesenangannya dengan debut keduanya bersama Ducati, setelah dua musim tampil melempem bersama Honda.

“Di Honda saya tidak pernah merasa senyaman dengan Ducati, tetapi saya telah belajar banyak dan telah banyak berkembang sebagai pembalap,” buka Alvaro Bautista, dikutip KebumenTalk.com dari Tuttomotoriweb.it.

“Dan sementara itu Ducati telah menyiapkan motor yang lebih seimbang, lebih cepat dan lebih aman,” imbuhnya.

Baca Juga: 5 Ide Dekorasi Rumah yang Akan Mempercantik Rumah Saat Hari Raya

Ducati kini menurunkan motor Panigale V4R yang nyaris sempurna dengan perangkat elektronik yang membuatnya lebih mudah dikendarai.

Motor Ducati WSBK bisa dibilang sama ‘sempurnanya’ dengan Desmosedici, prototipe yang digunakan Ducati dalam mengarungi kompetisi MotoGP, terlebih kedua motor tersebut dirancang oleh orang yang sama, yaitu Gigi Dall’Igna.

“Setelah setiap sesi saya berbicara dengan Gigi dan menjelaskan kepadanya bagaimana hasilnya dan apa yang saya inginkan,” ujarnya.

Baca Juga: Bocoran Spoiler Edens Zero Chapter 188: Tipuan Penyihir atau Ingatan Masa Lalu?

Lebih lanjut, pembalap berkebangsaan Spanyol itu juga mengungkapkan mimpinya untuk bisa tampil kembali di kelas utama MotoGP, yang masih ada hingga saat ini.

“Secara fisik dan mental saya merasa sangat kuat. Sejujurnya saya ingin mencoba MotoGP,” akunya.

Jika ada tawaran dari tim papan atas MotoGP, Bautista mengaku akan mempertimbangkan untuk melakukan comeback di MotoGP.

Baca Juga: 5 Langkah Menuju Karir yang Lebih Baik

“Jika saya memiliki kesempatan untuk menunjukkan potensi saya di tim yang bagus, saya akan memikirkannya,” kata pembalap 37 tahun itu.

Alvaro Bautista sempat berkompetisi di MotoGP sejak tahun 2010 hingga 2018, dalam kurun waktu itu ia membela beragam tim dari Suzuki, Honda, Aprilia, hingga Ducati.

Namun semua tim yang ia bela tidak memiliki kekuatan yang bagus untuk menunjangnya tampil di barisan terdepan, tercatat ia hanya meraih tiga podium ketika berkompetisi di MotoGP.

Baca Juga: Pertarungan Luffy vs Kaido Berlanjut! Simak Spoiler One Piece Chapter 1047 Di Sini

“Saya pikir saya tidak memiliki tim yang bagus dan motor yang bagus untuk dapat menunjukkan semua yang saya miliki di MotoGP," tuturnya.

Tapi Bautista tidak ingin terlalu memikirkan tentang peluang kembalinya ke MotoGP, ia kini hanya ingin fokus pada kejuaraan WSBK dan bersaing memperebutkan gelar dengan Toprak Razgatlioglu dan Jonathan Rea.

"Yang penting jangan membuat kesalahan, saya akan lebih berkonsentrasi dan saya akan mengingat kesalahan masa lalu,” pungkasnya.***

Baca Juga: 4 Ide Dekorasi Menarik untuk Ruang Tamu

Editor: Muhammad Mugi

Sumber: Tuttomotoriweb.it


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah