Polres Kebumen Bagikan Sembako kepada Para Penggali Makam dan Tukang Becak

- 31 Juli 2021, 07:31 WIB
Polres Kebumen berikan bantuan sembako kepada para penggali makam.
Polres Kebumen berikan bantuan sembako kepada para penggali makam. /Humas Polres Kebumen/

KEBUMEN TALK - Bentuk kepedulian kepada sesama, Polres Kebumen berikan bantuan sembako kepada para penggali makam di Kelurahan Panjer Kecamatan/Kabupaten Kebumen.

Pembagian dilakukan Sat Intelkam bersama dengan menggandeng Ormas Pemuda Pancasila Cabang Kebumen, Jumat, 30 Juli 2021.

Dijelaskan Kapolres Kebumen AKBP Piter Yanottama bersama Kasi Humas Polres Iptu Tugiman, bantuan dilakukan untuk meringankan beban para penggali makam yang setiap hari bertugas di tengah pandemi Covid-19.

Baca Juga: Sea Group, Shopee dan Garena Sumbangkan 1.000 Tabung Oksigen dan 1 Juta Vaksin untuk Kemenkes

"Hari ini kita bagikan sembako kepada para penggali makam di Kelurahan Panjer Kebumen. Tujuannya untuk membantu serta meringankan beban di tengah pandemi Covid 19," jelas Iptu Tugiman.

Selain para penggali makam, para tukang becak yang biasa mangkal di pinggir jalan hari ini juga menjadi sasaran pembagian.

Para tukang becak yang mengeluhkan sepinya penumpang di tengah kebijakan PPKM Level 4 dapat sedikit terbantu dengan bantuan itu.

Baca Juga: Jadwal Acara TV di NET TV Hari Besok 31 Juli 2021, Saksikan Kurulus Osman dan Like It

"Alhamdulillah, terimakasih banyak Pak atas bantuannya. Penumpang sepi saat ini. Ini sangat membantu kami," ucap salah satu tukang becak saat menerima bantuan.***

Editor: Fathurohman Wahid

Sumber: Humas Polres Kebumen


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x