Kebumen Bussines Forum (KBF) Tahun 2020 Dilaksanakan Secara Daring

- 30 November 2020, 06:05 WIB
Kebumen Bussines Forum Tahun 2020.
Kebumen Bussines Forum Tahun 2020. /DPMPTSP/Muhammad Khasbi Minannurrohman

KEBUMEN TALK - Selama Pandemi Covid-19 beberapa perusahaan mengalami keterpurukan disebabkan oleh menurunnya perputaran ekonomi di Indonesia, termasuk di daerah seperti Kabupaten Kebumen.

Pandemi Covid-19 berhasil membuat wajah dunia usaha berubah cukup drastis sehingga berdampak pada realisasi investasi daerah.

Dengan tidak meninggalkan semangat juang bangkit dari keterpurukan dan jeli melihat peluang di masa pandemi Covid-19, Pemerintah Daerah dalam hal ini Dinas DPMPTSP Kebumen menyelenggarakan Kebumen Bussines Forum (KBF) tahun 2020 sebagai salah satu upaya peningkatan koordinasi antar elemen terkait.

Baca Juga: Peringati HUT Ke-53, Kopri PMII Kebumen Ajak Kader Manfaatkan Teknologi untuk Perluas Intelektual

"Tentu saja dalam rangka peningkatan kegiatan koordinasi kerjasama di bidang penanaman modal antara pemerintah dan dunia penguasa maka diadakan Kebumen Bussines Forum ini," ungkap Slamet Mustolkhah kepada Jurnalis KebumenTalk.com pada Senin 30 November 2020.

Kali ini, kegiatan KBF bakal dilaksanakan secara daring dan disiarkan langsung oleh YouTube Ratih TV Kebumen pada Selasa 1 Desember 2020 sekitar jam 09.00 - 12.00 WIB.

"Mengingat pandemi Covid-19 yang trendnya naik, kita selenggarakan kegiatan KBF secara daring untuk mencegah penularan Covid-19," terang Mustolkhah.

Baca Juga: Proyek LRT Jabodebek Ditinjau Menhub

Sementara diketahui, pembicara yang bakal memberikan materi dalam kegiatan KBF ini yaitu Arto Biantoro (CEO GambaranBrand, Brand Ambasador Eiger Adventure, Brand Activist & Founder Brand Adventure Indonesia) dan Brahmantya Sakti (Serial Entrepreneur, Founder & CEO TripTrus.com, Butik.Trip.id).

Halaman:

Editor: Muhammad Khasbi M.


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x