Innalillahi, Angin Kencang Rusak 10 Rumah Warga Grobogan Jawa Tengah

- 16 Desember 2022, 10:30 WIB
Innalillahi, angin kencang rusak rumah warga Grobogan. Musim penghujan harus waspada, karena bisa saja musibah datang kapan saja.
Innalillahi, angin kencang rusak rumah warga Grobogan. Musim penghujan harus waspada, karena bisa saja musibah datang kapan saja. /BNBP/

Baca Juga: Jadwal Pemadaman Listrik Purworejo, Cek Lokasinya di Kutoarjo Hari Ini Jumat 16 Desember 2022

Merespons kejadian ini, tim reaksi cepat BPBD Kabupaten Grobogan telah membantu warga terdampak. BPBD dan petugas TNI dan Polri bersiaga untuk mendata dan memastikan warga terdampak terlayani dengan baik.

Tim gabungan juga bergotong royong membersihkan puing dan menata kembali rumah mereka yang terdampak angin kencang.

Merujuk pada informas prakiraan cuaca BMKG hingga esok hari, Kamis 15 Desember 2022 beberapa wilayah di Jawa Tengah masih berpeluang hujan lebat disertai petir dan angin kencang.

Baca Juga: Jadwal TV NET TV Hari ini Jum'at 16 Desember 2022: Ada Diary Bahagia dan Hafiz & Hafizah

Sementara itu, dilihat dari analisis kajian inaRISK, wilayah Kabupaten Grobogan memiliki potensi bahaya cuaca ekstrem kategori sedang hingga tinggi.

Menyikapi hal tersebut, BNPB mengimbau kepada masyarakat dan pemangku kebijakan di daerah setempat agar tetap waspada dan meningkatkan kesiapsiagaan dari potensi bencana hidrometeorologi seperti banjir, banjir bandang, tanah longsor dan angin kencang yang dapat dipicu oleh faktor cuaca.

Upaya seperti pemangkasan cabang dan ranting pohon di jalan-jalan utama maupun di wilayah permukiman padat penduduk.

Baca Juga: Prediksi Birmingham City vs Reading, Prediksi Skor, Berita Tim, Head to Head dan Lainnya 16 Desember 2022

Pengawasan kabel jaringan listrik dan komunikasi serta baliho maupun spanduk di perkotaan perlu dilakukan secara berkala untuk meminimalisir potensi bencana susulan yang dipicu oleh faktor cuaca.

Halaman:

Editor: Muhammad Khasbi M.

Sumber: BNBP


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x