Murid Valentino Rossi Raih Pole Position GP Jerman, Ini Tanggapan Francesco Bagnaia

- 18 Juni 2022, 21:30 WIB
Pembalap Ducati, Francesco Bagnaia (depan), Enea Bastianini, dan Marco Bezzecchi di Sirkuit Sachsenring, Jerman.
Pembalap Ducati, Francesco Bagnaia (depan), Enea Bastianini, dan Marco Bezzecchi di Sirkuit Sachsenring, Jerman. /MotoGP

KEBUMEN TALK - Pembalap Ducati Lenovo, Francesco Bagnaia berhasil meraih pole position MotoGP Jerman usai menjadi yang tercepat pada babak kualifikasi GP Jerman.

Bagnaia menorehkan lap tercepatnya yaitu 1:19,931 detik pada kualifikasi MotoGP di Sirkuit Sachsenring, Jerman.

Meraih pole position GP Jerman, Francesco Bagnaia akan memulai balapan dari grid terdepan di depan Fabio Quartararo dan Johann Zarco yang menempati grid kedua dan ketiga GP Jerman.

Baca Juga: Francesco Bagnaia Waspadai Fabio Quartararo dan Luca Marini di GP Jerman

Pole position di GP Jerman menjadi pole position ketiga bagi Francesco Bagnaia di sepanjang MotoGP musim 2022.

Usai mengklaim pole position GP Jerman, Francesco Bagnaia mengungkapkan kebahagiaannya karena akan memulai balapan dari baris terdepan bersama motor Ducati yang ia tunggangi.

Apalagi hasil kualifikasi ini sekaligus menjadi tren positif usai ia juga menjadi pembalap tercepat pada hari pertama GP Jerman, Jum'at kemarin.

Baca Juga: Gagal Hijrah, Tawaran Arsenal Untuk Gabriel Jesus Ditolak City!

"Saya senang. Kami melakukan pekerjaan dengan baik, terutama dalam kondisi panas seperti ini," kata Francesco Bagnaia, seperti yang KebumenTalk.com kutip dari laman Speedweek.com.

Halaman:

Editor: Muhammad Mugi

Sumber: Speedweek.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah