Mooney VR46 Luncurkan Livery Anyar, Uccio Salucci Sampaikan Terima Kasih untuk Ducati

- 24 Februari 2022, 21:49 WIB
Tampilan anyar Desmosedici GP22 milik Luca Marini.
Tampilan anyar Desmosedici GP22 milik Luca Marini. /MotoGP

KEBUMEN TALK - Tim balap Mooney VR46 Racing Team akhirnya merilis livery terbaru motor Ducati yang akan dipakai pembalapnya pada MotoGP musim 2022.

Adalah warna abu-abu dengan kombinasi warna kuning yang akan menghiasi tampilan Desmosedici GP22 milik Luca Marini dan Desmosedici GP21 milik Marco Bezzecchi.

Peluncuran livery tim Italia itu dilaksanakan pada Kamis siang waku Italia di Teatro Rossini, yang terletak di daerah Pesaro, Italia.

Dalam presentasi tim itu, hadir pula sang pemilik tim, Valentino Rossi yang baru saja pensiun dari MotoGP pada akhir musim lalu.

Baca Juga: Prakiraan Cuaca Kebumen, 25 Februari 2022: Waspadai Hujan Lebat pada Jam Pulang Kerja

"Kami sangat senang bahwa kami telah berhasil sejauh ini, kami memulai sebagai sebuah tim di Moto3," ucap Valentino Rossi dalam sambutannya, dikutip KebumenTalk.com dari laman Speedweek.com.

Pada acara tersebut, Direktur Tim Mooney VR46 Racing Team, Allessio 'Uccio' Salucci mengatakan bahwa dengan tampilnya tim mereka di MotoGP secara mandiri telah menjadi evolusi bagi tim yang pertama kali mengaspal di ajang Moto3 pada tahun 2014 silam itu.

"Tim MotoGP ini adalah evolusi dari tim yang ada, proyek yang sudah ada. Sebelum orang-orang membutuhkan lebih banyak satu tim di Moto3 dan Moto2, sekarang orang-orang telah berkembang dan lebih banyak lagi di Moto2 dan MotoGP," kata Uccio.

Baca Juga: Luncurkan Tampilan Baru Mooney VR46 Racing Team, Valentino Rossi: Cinta pada Pandangan Pertama!

Sahabat Rossi dari kecil itu berjanji akan berusaha tampil maksimal di ajang balap motor paling bergengsi itu, meski ia sadar level MotoGP berbeda dengan ajang yang pernah mereka ikuti sebelumnya.

Halaman:

Editor: Muhammad Mugi

Sumber: Speedweek.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah