Wow Ada Pelangi Dalam Botol ! Bagaimana Cara Membuatnya ? Simak 7 Langkahnya, Mudah dan Murah !

16 September 2022, 07:17 WIB
ilustrasi pelangi dalam botol /Twitter @semestasains/

 

KEBUMEN TALK - Hai mom pernahkah anak anda bertanya kapan bisa melihat pelangi? Kini momy bisa mengajak anak untuk berkreasi membuat pelangi versi mereka sendiri.

Momy dapat merangsang anak mengenali gejala alam yang sering terjadi disekitar kita, selain itu dengan melibatkan mereka untuk bereksperimen dapat menstimulasi anak menjadi kritis.

Bentuk kegiatan yang dapat dilakukan salah satunya adalah eksperimen membuat pelangi dalam botol.

Baca Juga: Bagai Mana Cara Hujan Terjadi? Berikut Percobaan Membuat Hujan, Bikin Anak Betah Belajar !

Berikut ini beberapa alat dan bahan serta cara membuatnya :

Alat dan bahan :

- Toples kaca
- Madu
- Sabun cair pencuci piring
- Minyak zaitun
- Alkohol

Langkah - langkah :

Baca Juga: 6 Hal Dasar Sebelum Mengadopsi Kucing, Penting Untuk Divaksin !

- Pertama, siapkan toples bersih dan lap bagian dalamnya agar kering

- Kedua, ajak anak untuk menuangkan madu sebagai lapisan terbawah ke dalam toples. Bunda bisa membantu anak agar madunya tidak menyentuh sisi-sisi toples.

- Ketiga, tuangkan sabun cair pencuci piring yang berwarna hijau diatas madu

Baca Juga: Menakjubkan Ras Kucing Berbahaya Dapat Hidup Hingga 20 Tahun! Ada Yang Terkenal di Film Harry Potter

- Keempat, ajak anak untuk mencampur air dengan pewarna

- Kelima, tambahkan minyak zaitun di atas air berwarna

- Keenam, campur alkohol dengan pewarna makanan berwarna merah.

Gunakan pipet untuk memasukan alkohol berwarna ke dalam toples, ingat yah mom ajak anak menuang dengan hati-hati agar tidak merusak minyak zaitun.

Baca Juga: Diguyur Hujan Deras, 3 Rumah di Kebumen Rusak Tertmpa Pohon dan Tanah Longsor, Ini Kronologinya

- Ketujuh, amati dan jelaskan gradasi warna yang terbentuk seperti pelangi pada anak

Sekian langkah-langkah membuat eksperimen pelangi dalam botol. Semoga bermanfaat.***

Editor: Muhammad Khasbi M.

Sumber: Youtube Muffin.Graphics

Tags

Terkini

Terpopuler