Happy City Index: Kota Makassar Masuk Salah Satu Kota Terbahagia di Dunia, Satu-satunya dari Indonesia

- 20 Juni 2024, 09:00 WIB
Kemensos terus meningkatkan persiapan menjelang pelaksanaan AHLF on Disability-Inclusive Development and Partnership beyond 2025 di Kota Makassar.
Kemensos terus meningkatkan persiapan menjelang pelaksanaan AHLF on Disability-Inclusive Development and Partnership beyond 2025 di Kota Makassar. /Kemensos RI/

KEBUMEN TALK - Kota Makassar kembali menorehkan prestasi gemilang dengan masuk dalam kategori Kota Terbahagia di dunia berdasarkan Happy City Index.

Pencapaian ini menjadikan Makassar sebagai satu-satunya kota di Indonesia yang meraih penghargaan tersebut.

Wali Kota Makassar, Moh Ramdhan Pomanto menyampaikan kebanggaannya atas prestasi ini.

"Satu-satunya dari Indonesia ialah Makassar. Lebih bagus dari beberapa kota di dunia," kata Pomanto pada Rabu kemarin, dikutip KebumenTalk.com dari ANTARA.

Menurut Happy City Index, Kota Makassar menempati peringkat ke-234 dari 250 kota di seluruh dunia yang dianggap sebagai Kota Terbahagia.

Baca Juga: Entah Apa yang Merasuki, Seorang Anak di Kebumen Tega Dibunuh Ayahnya Sendiri

Indeks ini mengukur kebahagiaan kota berdasarkan beberapa indikator penting, termasuk City 207,1, Government 225,8, Economy 322,9, Environment 230,6, dan Mobility 244,3. Secara keseluruhan, Makassar memperoleh skor 1230,7.

Wali Kota Pomanto menyatakan rasa syukur atas prestasi internasional ini.

Ia mengungkapkan bahwa Makassar telah memperoleh tiga kategori pengakuan internasional.

Yang pertama adalah City Index pada posisi ke-157 di dunia; kedua, Smart City Index pada posisi ke-115 di dunia.

Halaman:

Editor: Muhammad Mugi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah