Peduli Disabilitas, Mensos Risma Resmikan SKA Balai Soeharso, Surakarta

- 31 Agustus 2021, 10:50 WIB
Mensos Risma resmikan SKA Balai Soeharso, Surakarta untuk mendukung pemberdayaan penyandang disabilitas.
Mensos Risma resmikan SKA Balai Soeharso, Surakarta untuk mendukung pemberdayaan penyandang disabilitas. /Twitter @KemensosRI

KEBUMEN TALK - Kementerian Sosial yang dinahkodai oleh Risma, terus upayakan akses keterampilan dan kesempatan kerja bagi penyandang disabilitas.

SKA yaitu kependekan dari Sentra Kreasi Atensi, adalah pusat pelatihan vokasional dan pengembangan kewirausahaan serta media promosi produk penerima manfaat dan masyarakat marginal dan miskin.

Mensos Risma telah meresmikan SKA di Balai Soeharso, Surakarta, pada Senin, 30 Agustus 2021.

Baca Juga: Mengembangkan BUMDes, Kemendes Gandeng Bank Jerman

Balai tersebut lebih tepatnya berada di Jl. Adi Sucipyo, Kerten, Laweyan, Surakarta.

SKA yang diresmikan oleh Mensos Risma ini sebagai upaya memperluas pemberdayaan bagi penyandang disabilitas.

"Saudara-saudara kita penyandang disabilitas harus bisa beraktivitas dan berdaya. Bantuan kewirausahaan lewat SKA ini untuk meringankan beban hidupnya agar lebih ringan dan lebih baik," tutur Mensos Risma.

Baca Juga: Ayu Ting-ting dan Bilqis Duet Bersama di Rising Star Indonesia Dangdut, Keduanya Nampak Kompak

Sentra Kreasi Atensi (SKA) di Surakarta ini ternyata sudah yang kelima diresmikan oleh Kemensos.

SKA yang telah diresmikan tersebut antaralain SKA Balai "Pangudi Luhur" Bekasi, SKA Balai Besar "Kartini" Temanggung, SKA Balai "Antasena" Magelang, dan SKA Balai Besar "Inten Suweno" Cibinong.

Halaman:

Editor: Muhammad Mugi

Sumber: Twitter @KemensosRI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x