Pimpin Peringatan HUT ke-52 KORPRI, Bupati Kebumen Ingatkan pentingnya Integritas ASN

- 30 November 2023, 08:47 WIB
Bupati Kebumen saat memimpin peringatan HUT ke-52 KORPRI di halaman Pendopo Kabumian, Rabu (29/11/2023).
Bupati Kebumen saat memimpin peringatan HUT ke-52 KORPRI di halaman Pendopo Kabumian, Rabu (29/11/2023). /Diskominfo Kab. Kebumen

Baca Juga: Monza vs Juventus, Prediksi Skor, Berita Tim, Head to Head dan Lainnya 1 Desember 2023

Jika masyarakat sampai tidak percaya lagi dengan pemerintah, maka, kata Bupati, hal itu sangat membahayakan sekali untuk keberlanjutan pembangunan ke depan.

"Di sinilah pentingnya integritas. Saya harap para ASN juga bisa melakukan hal yang sama. Bekerjalah sesuai dengan tata aturan yang ada," terangnya.

Bupati mengatakan, dirinya hanya mau mengangkat pejabat dari ASN yang berprestasi, bukan berdasarkan titipan atau kedekatan. Mereka yang berprestasi dipastikan akan mendapat penghargaan.

"Itu sudah saya lakukan sejak pertama dilantik, yang bermasalah juga saya berikan sanksi," jelasnya.

Di era kepemimpinannya, ia juga memastikan tidak ada unsur transaksional dalam mengangkat para pejabat. Demikian juga dalam hal pengerjaan proyek yang bersingungan dengan Pemkab Kebumen.

Baca Juga: Westerlo vs Anderlecht, Prediksi Skor, Berita Tim, Head to Head dan Lainnya 1 Desember 2023

"Kita tidak boleh menjadi pemimpin atau ASN yang tersandera. Jabatan yang bersifat transaksional, maka akan menyandera diri kita, karena sejak awal sudah melangkah dengan cara yang salah," ucapnya.

Pada kegiatan HUT KORPRI, Bupati membagikan hadiah sepeda bagi ASN berprestasi.

Termasuk memberikan piala dan piagam penghargaan kepada ASN yang berprestasi. Juga menyerahkan penghargaan Satya Lencana Karya Satya dari Presiden bagi ASN yang telah mengabdi 10, 20, dan 30 tahun.***

Halaman:

Editor: Muhammad Mugi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah