20 Ribu Warga Tumpah Ruah di Wisata Dakwah Aisyiyah Kebumen

- 20 Mei 2024, 08:54 WIB
Acara tahunan ini dilaksanakan secara bergilir di antara PDA se-eks Karesidenan Kedu.
Acara tahunan ini dilaksanakan secara bergilir di antara PDA se-eks Karesidenan Kedu. /

KEBUMEN TALK - Puluhan ribu warga Muhammadiyah memadati Alun-Alun Pancasila Kebumen pada Minggu, 19 Mei 2024, untuk menghadiri acara Wisata Dakwah Aisyiyah yang diselenggarakan oleh Pimpinan Daerah Aisyiyah (PDA) se-eks Karesidenan Kedu.

Sejak pagi, puluhan ribu warga Muhammadiyah tersebut sudah memadati jalanan Kota Kebumen, menimbulkan kepadatan lalu lintas di beberapa titik, terutama di Jalan Soekarno-Hatta.

Acara tahunan ini dilaksanakan secara bergilir di antara PDA se-eks Karesidenan Kedu dan sempat dihentikan sementara karena Pandemi Corona.

Baca Juga: Jadwal Bioskop Kebumen Hari Ini: Ada Tarot sampai Do You See What I See

Tahun ini, Kebumen menjadi tuan rumah, menghadirkan berbagai tokoh penting seperti Bupati Kebumen Arif Sugiyanto, Wakil Bupati Ristawati Purwaningsih, dan Ketua Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Jawa Tengah, Tafsir.

Bupati Kebumen menyambut baik kegiatan ini dan mengapresiasi kontribusi Aisyiyah dalam masyarakat.

“Spirit dakwah Islam, sosial, dan ekonomi yang dimotori Aisyiyah akan terus berjalan abadi,” ucapnya.

Baca Juga: Para Pemuda Kota Semarang Mendukung penuh Ahmad Lutfi untuk Maju menjadi Gubernur Jawa Tengah

Sebagai bentuk apresiasi, pemerintah memberikan hibah sebesar Rp 800 juta untuk Aisyiyah dan Rp 1 miliar untuk Muhammadiyah Kebumen.

Halaman:

Editor: Muhammad Mugi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah