Lancarkan Kebumen International Expo, Dua Kompi TNI-Polri akan Amankan KIE

- 14 Juni 2022, 11:29 WIB
Sebanyak dua kompi pasukan TNI dan Polri siap amankan Kebumen International Expo.
Sebanyak dua kompi pasukan TNI dan Polri siap amankan Kebumen International Expo. /Humas Pemkab Kebumen

KEBUMEN TALK - Guna mendukung even Kebumen International Expo (KIE), sektor pengamanan menjadi hal yang sangat penting.

Pemerintah Kabupaten Kebumen pun telah meminta bantuan kepada TNI dan Polri untuk siap siaga untuk mendukung even tersebut dengan melakukan pengamanan selama KIE berlangsung.

Bahkan Bupati Kabupaten Kebumen, Arif Sugiyanto menyebut ada dua kompi yang telah disiapkan untuk mengamankan even terbesar dalam sejarah Kebumen itu.

Baca Juga: Kualifikasi Piala Asia 2023 : Afghanistan vs Kamboja, Berita Tim, Susunan Pemain, Prediksi Skor, Head to Head

“Untuk pengamanan sudah kita siapkan satu kompi dari TNI dan satu kompi dari Polri, dibantu Satpol PP,” ujar Arif Sugiyanto, Senin, 13 Juni 2022.

Bupati menjelaskan bahwa pengamanan yang dilakukan meliputi pengamanan artis, pengamanan pengunjung, serta  tamu undangan dari kalangan pejabat setingkat.

"Ini adalah langkah-langkah yang harus dilakukan untuk mencegah sesuatu yang tidak diinginkan," katanya.

Baca Juga: Ousmane Dembele Tolak Kontrak Baru di Barcelona, Jawara Liga Champions Yakin Dapatkan Jasa Dembele

Bupati menyatakan, pengamanan murni diserahkan kepada TNI dan Polri. Setelah sebelumnya ada wacana BANSER NU dan KOKAM Muhamamdiyah bakal ikut dilibatkan dalam pengamanan. Namun, pihaknya memastikan hal itu tidak jadi dilakukan.

"Untuk pengamanan kita serahkan kepada TNI dan Polri, kalau untuk BANSER dan KOKAM nanti bisa kita libatkan bersama EO untuk mengurus tiketing, atau yang lain," jelas Bupati.

Sementara itu, dilokasi yang sama, Kapolres Kebumen AKBP Burhanuddin menyatakan, pihaknya siap mendukung dan mengamankan pelaksanaan KIE yang berlangsung di alun-alun Kebumen pada 25 Juni sampai 2 Juli 2022.

Baca Juga: JADWAL TV INDOSIAR Hari Ini Selasa 14 Juni 2022 dan Besok Rabu 15 Juni 2022

"Pada dasarkan kita dari TNI/Polri siap untuk mendukung dan mensukseskan Kebumen International Expo, pengamaman menjadi hal yang sangat penting, agar acara ini lancar, aman dan nyaman, tidak ada halangan apa pun," ujar Kapolres.

Adapun mengenai jumlah personel, Kapolres mengatakan, pengamanan akan disiapkan sesuai kebutuhan, melihat situasi dan kondisi di lapangan. Jika animo masyarakat meningkat, maka pengamanan akan ditambah.

"Yang pasti pengamanan akan kita lakukan secara maksimal, jika memungkinkan untuk ditambah, ya akan kita tambah. Melihat kebutuhan, dan kondisi di lapangan, kita selalu siap siaga," tandasnya.

Baca Juga: Diincar Barcelona, Manchester City Pagari Bernardo Silva Dengan Harga Tinggi

Diketahui Kebumen Internasional Expo menjadi kegiatan terbesar yang belum pernah ada di Kebumen. Event ini akan banyak sekali menampilkan pertunjukan atau festival karya seni dan kebudayaan, dari berbagai unsur masyarakat, termasuk dari UMKM dan lomba untuk sejumlah kategori.

KIE sudah bisa dimulai sejak pagi hari pukul 08.00 WIB sampai malam hari dengan rangkaian kegiatan yang tak terputus. Puncaknya adalah konser musik yang akan diisi oleh artis-artis papan atas dari Ibu Kota pada malam hari pukul 20.00 WIB sampai dengan selesai.

"Event ini kita selenggarakan tidak lain tujuannya adalah meningkatkan perekonomian masyarakat Kebumen, dan mengangkat segala potensi yang ada Kebumen di kancah nasional, bahkan internasional," jelas Bupati.

Baca Juga: Manchester City Resmikan Haland, Erling Haaland: Saya Ingin Mencetak Gol dan Memenangkan Trofi

Artis-artis papan atas yang dipastikan hadir untuk memeriahkan acara ini, yakni Kerispatih, D'masiv, Padi, Kotak, Gigi, Shalawatan Gus Azmi, Rhoma Irama, Iwan Fals, dan pelantun lagu Isabela, dari Malaysia Amy Search.***

Editor: Muhammad Mugi

Sumber: Humas Pemkab Kebumen


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah