Breaking News! Kabupaten Kebumen Dilanda Banjir, Berikut Kronologinya

- 15 Maret 2022, 09:02 WIB
Kondisi wilayah yang dilanda banjir di Kabupaten Kebumen.
Kondisi wilayah yang dilanda banjir di Kabupaten Kebumen. /Facebook BPBD Kab Kebumen

KEBUMEN TALK - Akibat hujan sedang hingga lebat di wilayah kabupaten kebumen sejak Senin, 14 Maret 2022 pukul 19.00 WIB. Hingga Selasa 15 Maret 2022, hujan masih mengguyur beberapa wilayah di Kabupaten Kebumen.

Beberapa Desa mengalami hujan ringan hingga sedang sesuai Himbaun dari BMKG bahwa curah hujan akan meningkat sedang hingga lebat.

Bahkan sungai di Kecamatan Pringtutul mengalami kenaikan hingga dini hari. Kabupaten kebumen secara umum di guyur hujan dengan intesitas hujan Lebat dengan durasi lama.

Baca Juga: Ramalan Bintang Hari Ini Selasa 15 Maret 2022, Sagitarius, Capricorn, Aquarius dan Pisces

Dampak hujan sedang lebat mengakibatkan aliran sungai di Kabupaten kebumen ada yang mengalami kenaikan terutama di wilayah Kecamatan Rowokele dan Buayan.

Sungai di Rowokele dan Buayan meluap pada Senin 14 Maret 2022 pukul 23.50 WIB.

Tim piket siaga malam menerima informasi bahwa di Desa Pringtutul air sudah memasuki perumahan dengan kisaran tinggi kurang lebih 1 Meter sehingga dilaklukan evakuasi atau menghimbau warga terdampak untuk evakuasi mandiri.

Baca Juga: Sejumlah Wilayah di Kabupaten Kebumen Dilanda Banjir, Masyarakat Dihimbau Tetap Waspada

Untuk ketinggian air di permukiman mencapai 0,3 – 1 Meter. Warga dihimbau untuk tetap waspada terhadap dampak bencana banjir yang melanda sejumlah wilayah di Kabupaten Kebumen.

Upaya dari Tim Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Kebumen beserta tim lain adalah melakukan himbauam ke warga yang terdampak, evakuasi warga, menyiapakan peralatan, menyiagakan Personil TRC dan Relawan penggiat Kebencanaan, BPBD Kebumen Menuju Lokasi membantu warga untu evakuasi, berkoordinasi dengan pihak Polsek dan Koramil setempat, berkoordinasi dengan pihak pemdes setempat.

Halaman:

Editor: Muhammad Mugi

Sumber: BPBD Kabupaten Kebumen


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x