Periksa Hewan Ternak untuk Kurban, Dispertan Kudus: Semua Hewan Sehat dan Bebas Penyakit!

- 31 Mei 2024, 20:30 WIB
Ilustrasi Hewan Kurban Idul Adha 2023
Ilustrasi Hewan Kurban Idul Adha 2023 /Tangkapan layar/Instagram @sapijalu

KEBUMEN TALK - Dinas Pertanian, Perikanan, dan Ketahanan Pangan (Dispertan) Kabupaten Kudus, Jawa Tengah memastikan bahwa semua hewan ternak kurban yang telah diperiksa dalam kondisi sehat dan bebas dari penyakit berbahaya.

Kepala Seksi Peternakan Dinas Pertanian dan Pangan Kabupaten Kudus, Sidi Purnomo mengungkapkan pada Kamis bahwa hingga saat ini, pihaknya belum menemukan adanya hewan ternak yang mengidap penyakit berbahaya.

"Dari hasil pengawasan yang dilakukan di sejumlah pasar hewan, pengepul, serta kelompok peternak, belum ditemukan adanya hewan ternak yang berpenyakit menular," kata Sidi Purnomo, dikutip KebumenTalk.com dari ANTARA.

Baca Juga: Bupati Arif Sugiyanto Memborong 11 Sapi untuk Kurban Idul Adha dari Bumdesma dan Petani Lokal Kebumen

Pengawasan dilakukan di beberapa pasar utama, seperti Pasar Ternak Gulang, Pasar Jurang, Pasar Kaliwungu, dan Undaan.

Selain itu, pengepul dan kelompok peternak yang tersebar di berbagai daerah di Kudus juga menjadi sasaran pengawasan.

Meskipun hasil pengawasan sementara menunjukkan tidak adanya hewan ternak berpenyakit, Sidi Purnomo tetap mengingatkan masyarakat untuk waspada saat membeli hewan kurban.

"Pastikan hewan ternak yang dibeli sudah dilengkapi surat keterangan kesehatan hewan (SKKH), karena banyak hewan ternak yang berasal dari berbagai daerah," ujarnya.

Baca Juga: Cara Mudah Membuat Sambal Ijo Ayam Goreng, Dijamin Nendang!

Halaman:

Editor: Muhammad Mugi

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah