Nekat Terobos Palang Pintu Kereta, Bus Plat AA Ditabrak KA Ranggajati, Satu Korban Tewas Ditempat

- 6 Juni 2021, 13:18 WIB
Keterangan Foto: Bus Rusak Parah di tabrak kereta.
Keterangan Foto: Bus Rusak Parah di tabrak kereta. /Instagram/@lintaskebumen/

KEBUMEN TALK - Bus Karya Sari dengan plat AA 77155 QD mengalami kerusakan setelah tertabrak KA Ranggajati di perlintasan kereta api, Kecamatan Sumpiuh, Kabupaten Banyumas pada Jumat, 04 Juni 2021 sore.

Bus nekat menerobos palang pintu rel kereta dua jalur saat kereta sedang melintas.

Peristiwa tersebut mengakibatkan 1 korban yang mengendarai sepeda onthel tewas ditempat karena terhantam bus tersebut.

Baca Juga: Ayahnya Meninggal Pada Hari Jumat, Oki Setiana Dewi: Betapa Indah Wafatnya Papa

Sedangkan, bus mengalami kerusakan berat pada bagian depan.

Diketahui bahwa pengguna sepeda on thel tersebut bernama Soleh, warga Desa Selandaka, Kecamatan Sumpiuh, Kabupaten Banyumas. Dia mengalami luka parah di bagian badan, tangan, dan kaki.

Sedangkan korban lainnya yaitu sopir bus bernama Karisun yang merupakan warga Bulus Pesantren hanya mengalami luka-luka.

Baca Juga: Tak Ikut Prosesi Pemakaman, Ria Ricis Minta Maaf di Atas Pusara Ayahnya

Menurut Manajer Humas PT KAI Daop V Purwokerto, Ayep Hanapi peristiwa itu terjadi pada sore hari tepatnya pukul 16.19 WIB.

Ayep mengatakan pada saat itu badan bus sudah berada di atas rel dan KA Ranggajati juga sudah membunyikan klakson panjangnya.

Namun karena jarak yang sudah dekat, kecelakaan pun tak bisa terelakan, akhirnya KA Ranggajati menabrak bus dan terpental.

Baca Juga: Info Lowongan Kerja Terbaru di Kebumen Minggu 6 Juni 2021

Pada saat itu petugas palang pintu memberikan keterangan kecelakaan tersebut terjadi ketika dua KA yang melintas hampir bersamaan di jalur hulu dan hilir.

“Setelah KA Wijayakusuma melintas, bus dari arah barat yang dikemudikan oleh Karisun melewati lajur sebelah kanan dan menerobos palang pintu, disaat bersamaan datang KA Ranggajati dari jalur hilir.” jelas petugas palang. Dikutip KebumenTalk.Com dari akun Instagram @lintaskebumen.

Editor: Muhammad Mugi

Sumber: Instagram @lintaskebumen


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah