Atletico Madrid vs Real Valladolid di La Liga Spanyol: Prediksi Line Up, Preview, dan Prediksi Skor

- 21 Januari 2023, 10:40 WIB
Prediksi skor Levante vs Atletico Madrid.
Prediksi skor Levante vs Atletico Madrid. /Reuters/Pablo Morano/

KEBUMEN TALK - Atletico Madrid akan mejamu Real Valladolid di Stadion Wanda Metropolitan pada Minggu, 22 Januari 2023 dini hari.

Tim asuhan Diego Simeone saat ini berada di urutan keempat klasemen La Liga dengan meraih 28 poin, sementara Real Valladolid berada di temapt ke-17.

Simak prediksi skor Altetico Madrid vs Real Valladolid, prediksi line up, dan preview pertandingan yang kami rangkum dari Sportsmole.

Baca Juga: Prediksi Skor Marseille vs Rennes di Piala Prancis: Prediksi Line Up dan Preview Pertandingan

Preview La Liga: Atletico Madrid vs Real Valladolid

Atletico tampaknya tidak akan mendekati perburuan gelar di La Liga musim ini karena tertinggal 12 poin dari Barcelona di puncak klasemen.

Simeone malah cenderung berada dalam pertarungan empat besar, karena hanya ada dua poin dengan Rayo Vallecano di posisi kesembilan.

Atletico saat ini tak memiliki pertandingan di kompetisi Eropa usai finish terbawah di grup Liga Champions.

Copa del Rey adalah satu-satunya peluang realistis Atletico untuk meraih trofi musim ini usai melaju ke perempat final kompetisi dengan Kemenangan 2-0 dari Levante pada Rabu malam.

Baca Juga: Tahun 2023, Kebumen akan Kembali Bagikan Pupuk Bersubsidi, Jumlahnya Puluhan Ribu Ton

Real Valladolid, bagaimanapun memiliki rekor tandang terburuk ketiga di papan atas Spanyol musim ini.

Real Valladolid hanya meraih empat poin dari delapan pertandingan, hanya mencetak lima gol dalam prosesnya.

Real Valladolid juga tersingkir dari Copa del Rey usai dikalahkan Alaves awal bulan ini, dan mereka kalah berturut-turut dari Mallorca dan Rayo Vallecano di La Liga.

Real Valladolid telah dikalahkan dalam empat pertandingan terakhir mereka di semua kompetisi, sementara mereka belum berhasil meraih kemenangan di liga.

Baca Juga: Prediksi Skor Leicester City vs Brighton di Liga Inggris, Lengkap dengan Prediksi Line Up dan Preview Laga

Real Valladolid di La Liga musim ini hanya meraih lima kemenangan, dua seri, dan 10 kekalahan dari 17 pertandingan dan membuat Real Valladolid mengumpulkan 17 poin dan berada di posisi ke-17 klasemen La Liga.

Prediksi Line Up La Liga: Atletico Madrid vs Real Valladolid

Atletico Madrid bisa menyambut Stefan Savic kembali ke tim mereka, karena bek tengah tersebut telah menjalani skorsing yang membuatnya absen dari pertandingan liga bersama Almeria.

Sergio Reguilon diskor pada laga ini imbas kartu merahnya melawan Almeria, sementara Jose Gimenez dan Yannick Carrasco diperkirakan akan absen karena cedera.

Morata, Angel Correa, dan Antoine Griezmann semuanya bisa menjadi starter di posisi menyerang akhir pekan ini, sementara Koke diperkirakan akan kembali di lini tengah.

Baca Juga: Rayo Vallecano vs Real Sociedad: Prediksi Skor, Prediksi Line Up, dan Preview Pertandingan

Di sisi lain, Real Valladolid tak akan diperkuat oleh Monchu karena skorsing dan Sergio Escudero akan absen karena masalah otot.

Kenedy juga diragukan karena masalah yang memaksanya keluar di awal pertandingan terakhir tim.

Ivan Fresneda diharapkan tampil meskipun tengah dikabarkan akan hengkang ke Arsenal.

Prediksi Line Up Atletico Madrid (4-4-2):

Oblak (GK), Molina, Savic, Hermoso, Reinildo, Llorente, De Paul, Koke, Correa, Griezmann, Morata.

Prediksi Line Up Real Valladolid (4-3-3):

Masip (GK), Fresneda, Joaquin, J Sanchez, Rosa, Malsa, Aguado, Perez, Plata, Guardiola, Plano.

Baca Juga: Banyak Dicari! Link Streaming Tokyo Revengers Season 2 Episode 3

Prediksi Skor La Liga: Atletico Madrid vs Real Valladolid

Atletico Madrid musim ini mengalami beberapa kekalahan di kandang musim ini. Namun rekor tandang Real Valladolid buruk.

Melansir dari Sportsmole, Atletico Madrid diprediksi akan menang dengan skor tipis di Wanda Metropolitan dengan skor:

Atletico Madrid 1-0 Real Valladolid

***

Editor: Miftakhul Arifin

Sumber: Sportsmole


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah