Tahun 2023, Kebumen akan Kembali Bagikan Pupuk Bersubsidi, Jumlahnya Puluhan Ribu Ton

- 21 Januari 2023, 08:48 WIB
Bupati Kebumen menegaskan akan kembali memberikan pupuk subsidi tahun ini untuk para petani.
Bupati Kebumen menegaskan akan kembali memberikan pupuk subsidi tahun ini untuk para petani. /Diskominfo Kab. Kebumen

KEBUMEN TALK - Pemerintah Kabupaten Kebumen akan kembali mendistribusikan pupuk bersubsidi ke petani pada tahun 2023.

Pupuk bersubsidi merupakan bagian dari komitmen pemerintah untuk mendukung ketahanan pangan nasional dan meningkatkan produktivitas petani.

Bupati Kebumen, Arif Sugiyanto mengatakan bahwa kebijakan pupuk bersubsidi telah mengalami perubahan.

Baca Juga: Hore! 494 Buruh Pabrik Rokok di Kebumen Dapat BLT Rp 1,2 Juta

Hal itu Bupati sampaikan dalam rapat koordinasi distribusi pupuk bersubsidi di Pendopo Kabumian pada Kamis, 19 Januari 2023 kemarin bersama para distributor pupuk.

Berdasarkan Peraturan Menteri Pertanian Nomor 10 Tahun 2022 Tentang Tata Cara Penetapan Alokasi dan Harga Eceran Tertinggi Pupuk Bersubsidi Sektor Pertanian, pupuk bersubsidi hanya ada dua jenis yaitu urea dan NPK, diperuntukkan bagi sembilan komoditas yaitu padi, jagung, kedelai, bawang merah, bawang putih, cabai, kopi, kakao dan tebu rakyat.

“Penentuan alokasi pupuk bersubsidi pun mengalami perubahan dari semula yang bersifat bottom up berdasarkan usulan petani melalui e-RDKK menjadi top down melalui breakdown langsung dari pemerintah pusat dalam hal ini Kementerian Pertanian, ke tingkat provinsi, kabupaten/kota, kecamatan hingga ke petani,” kata Bupati Arif Sugiyanto.

Baca Juga: Galatasaray vs Antalyaspor di Super Lig Turki: Prediksi Skor, Line Up, dan Preview Pertandingan

Pada 2023, berdasarakan keputusan Bupati, alokasi pupuk bersubsidi di Kebumen yakni Urea sebanyak 21.500 ton. NPK sebanyak 14.000 ton, dan NPK formula khusus sejumlah 70 ton.

Halaman:

Editor: Muhammad Mugi

Sumber: Diskominfo Kabupaten Kebumen


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x