Terdegradasi, 3 Tim Ini Hengkang dari Liga 1 Indonesia, Salah Satunya Mantan Tim Unggulan Persipura Jayapura

- 1 April 2022, 09:32 WIB
Persipura Degradasi, PSS Sleman dan Barito Putera Aman, Striker Persib Bandung David Da Silva Trending Topic
Persipura Degradasi, PSS Sleman dan Barito Putera Aman, Striker Persib Bandung David Da Silva Trending Topic /LIB

 

 

KEBUMEN TALK - Berikut ini tim yang dipastikan terdegradasi dari Liga 1 Indonesia stelah kepastian Bali United menjadi juara.

Semangat tetap diberikan Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) RI Zainudin Amali kepada 3 tim Liga 1 yakni, Persiraja, Persela dan Persipura yang harus terdegradasi ke Liga 2.

Pernyataan itu disampaikan Menpora Amali saat menghadiri penutupan BRI Liga 1 di Stadion I Wayan Dipta, Gianyer,  Bali, Kamis 31 Maret 2022 malam sebagaimana dikutip dari Kemenpora.go.id.

Baca Juga: Gantikan Marquez, Stefan Bradl Pesimis Bisa Finish 10 Besar di MotoGP Argentina

Menurut Menpora, tim yang degradasi dari Liga 1 tahun 2021-2022 tidak hanya Persipura, melainkan juga ada Persiraja dan Persela Lamongan. Ia ingin ketiga tim tersebut tetap semangat untuk menghadapi Liga 2.

"Saya kira bukan hanya Persipura yang degradasi, tapi juga Persela dan Persiraja. Saya ingin mereka tetap semangat untuk terus berjuang agar bisa kembali lagi ke Liga 1," kata Menpora Amali.

Menurut Menpora, dalam suatu kompetisi pasti ada yang promosi dan degradasi.

Halaman:

Editor: Muhammad Khasbi M.

Sumber: Kemenpora


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah