MotoGP Catalunya: KTM Raih Kemenangan Perdana, Rossi Temani Marquez Crash

- 7 Juni 2021, 08:28 WIB
Pembalap Red Bull KTM Factory, Miguel Oliveira saat merayakan kemenangannya di GP Catalunya, Spanyol.
Pembalap Red Bull KTM Factory, Miguel Oliveira saat merayakan kemenangannya di GP Catalunya, Spanyol. /MotoGP/

 

KEBUMEN TALK - Pembalap Red Bull KTM Factory, Miguel Oliveira berhasil menjadi yang tercepat dalam balapan MotoGP yang digelar di Sirkuit Catalunya, Spanyol.

Kemenangan itu juga menjadi kemenangan perdana bagi pabrikan KTM pada MotoGP tahun ini.

Start dari posisi keempat, Oliveira berhasil merebut posisi terdepan yang sempat dikuasai oleh pembalap Monster Energy Yamaha, Fabio Quartararo.

Baca Juga: Akhirnya, Konten Kematian Ayah Ria Ricis Bikin Gaduh Warganet, Begini Kegaduhan-kegaduhannya

Di posisi kedua ada pembalap Pramac Racing, Johann Zarco yang mengakhiri balapan dengan selisih 0.175 detik saja dari Oliveira.

Melengkapi podium GP Catalunya, ada pembalap Ducati Lenovo, Jack Miller yang finish di posisi ketiga.

Seharusnya posisi ketiga dimiliki oleh Fabio Quartararo, namun pembalap Prancis itu dihukum pinalti tambahan waktu 3 detik setelah memotong tikungan 1-2 pada lap ke-23.

Baca Juga: Link Live Streaming Ikatan Cinta Hari Ini 8 Juni 2021 Pukul 19.30 WIB

Oleh karena itu, maka posisi ketiga berhak didapatkan oleh Jack Miller dan Quartararo harus puas finish di posisi keenam.

Halaman:

Editor: Fathurohman Wahid

Sumber: Moto GP


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah