Moto3 GP Catalunya: Indonesian Racing Start 1-2, Andi Farid di Belakang Acosta

- 5 Juni 2021, 20:42 WIB
Pembalap Indonesian Racing Gresini, Gabriel Rodrigo dan Jeremy Alcoba saat beraksi di Sirkuit Jerez, Spanyol. /
Pembalap Indonesian Racing Gresini, Gabriel Rodrigo dan Jeremy Alcoba saat beraksi di Sirkuit Jerez, Spanyol. / /MotoGP/

 

KEBUMEN TALK - Para pembalap Moto3 baru saja menyelesaikan sesi kualifikasi untuk menentukan posisi start balapan.

Balapan yang digelar di Sirkuit Catalunya, Spanyol itu akan dilaksanakan pada Minggu, 6 Juni 2021 pukul 16.20 WIB.

Pada sesi kualifikasi ini, kedua pembalap tim Indonesian Racing Gresini Moto3 berhasil memborong posisi start 1-2.

Baca Juga: Vietnam vs Indonesia: Head to Head 7 Juni 2021

Gabriel Rodrigo berhak memulai start dari posisi pole setelah mencatatkan lap terbaiknya yaitu 1:47.597 detik.

Ini merupakan pole position pertama bagi Rodrigo maupun tim Indonesian Racing Gresini Moto3.

Di posisi kedua, ada rekan Rodrigo, Jeremy Alcoba dengan lap terbaiknya 1:47.914 detik atau tertinggal 0.317 detik dari pembalap Argentina itu.

Baca Juga: Jadwal Siaran Langsung Bola 7 Juni 2021: Vietnam vs Indonesia, Uni Emirat Arab vs Thailand

Melengkapi grid terdepan ada pembalap Avintia Esponsorama Moto3, Niccolo Antonelli yang akan memulai start dari posisi ketiga.

Pembalap yang juga merupakan anggota VR46 Riders Academy itu mencatat putaran lap terbaiknya yaitu 1:47.958 detik.

Sedangkan untuk pembalap asal Indonesia, Andi Farid Izdihar harus memulai balapan seri ketujuh ini dari posisi ke-26.

Baca Juga: Bocoran Sinopsis Ikatan Cinta 6 Juni 2021

Hasil Lengkap Kualifikasi Moto3 Seri Catalunya:
1. Gabriel Rodrigo 1:47.597
2. Jeremy Alcoba 1:47.914
3. Niccolò Antonelli 1:47.958
4. Stefano Nepa 1:48.295
5. Izan Guevara 1:48.318
6. John McPhee 1:48.350
7. Darryn Binder 1:48.489
8. Tatsuki Suzuki 1:48.498
9. Jaume Masia 1:48.500
10. Riccardo Rossi 1:48.552
11. Romano Fenati 1:48.662

Baca Juga: Foto Mengepal Airlangga dan Ridwan Kamil Setelah Bahas Hal Penting, Warganet: Mantap, Capres 2024

12. Deniz Oncu 1:48.717
13. Kaito Toba 1:48.860
14. Ayumu Sasaki 1:48.957
15. Adrian Fernandez 1:48.984
16. Dennis Foggia 1:49.226
17. Filip Salac 1:49.297
18. Xavier Artigas 1:49.421
19. Sergio Garcia 1:49.077
20. Yuki Kunii 1:49.198
21. Andrea Migno 1:49.482
22. Ryusei Yamanaka 1:49.504

Baca Juga: 20 Jamaah Pengajian di Buluspesantren Dilakukan Rapid Test secara Acak, Berikut Hasilnya


23. Daniel Holgado 1:49.645
24. Lorenzo Fellon 1:49.659
25. Pedro Acosta 1:49.743
26. Andi Farid Izdihar 1:49.812
27. Takuma Matsuyama 1:49.852
28. Elia Bartolini 1:50.143

***

Editor: Muhammad Khasbi M.

Sumber: MotoGP


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah