Raih Podium 3 di Moto2 GP Prancis, Ini Tanggapan Murid Valentino Rossi

- 17 Mei 2021, 22:54 WIB
Pembalap Sky Racing Team VR46, Marco Bezzecchi saat menerima piala di GP Prancis. /MotoGP
Pembalap Sky Racing Team VR46, Marco Bezzecchi saat menerima piala di GP Prancis. /MotoGP /

KEBUMEN TALK - Balapan kelas Moto2 GP Prancis berhasil dimenangkan oleh duet Red Bull KTM Ajo Moto2.

Kedua pembalapnya, Raul Fernandez dan Remy Gardner berhasil finish 1-2 di Sirkuit Bugatti, Le Mans.

Fernandez berhasil melewati garis finish dengan waktu 40:46.101 detik, diikuti Gardner yang tertinggal 1.490 detik di belakangnya.

Baca Juga: MotoGP: Gagal Total di Le Mans, Manajer Teknis Suzuki Pede Pembalapnya Bangkit di Mugello

Pembalap SKY Racing Team VR46, Marco Bezzecchi melengkapi podium dengan finish di posisi ketiga.

Bezzecchi berhasil menyudahi balapan dengan waktu 40:50.746 detik, tertinggal 4.599 detik dari Fernandez.

Dengan hasil tersebut, murid Valentino Rossi ini tidak dapat menyembunyikan kebahagiaannya.

Baca Juga: Bayi Baru Lahir, Ditemukan Meninggal di Saluran Irigasi Desa Lajer Ambal Kebumen

“Saya senang, karena podium tetaplah podium,” ungkap Marco Bezzecchi, seperti yang KebumenTalk.com lansir dari Instagram @VR46RidersAcademyOfficial.

Halaman:

Editor: Muhammad Mugi

Sumber: Instagram


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x