Rossi Pensiun, Joan Mir Sebut MotoGP Tetap Eksis Meski Kehilangan Sang Ikon

23 November 2021, 14:40 WIB
Joan Mir dan Valentino Rossi. /MotoGP

KEBUMEN TALK - Juara dunia MotoGP 2020, Joan Mir yakin MotoGP akan tetap eksis meskipun mulai musim depan tak akan ada lagi nama Valentino Rossi dalam starting grid.

Sebelumnya Valentino Rossi telah resmi pensiun usai menjalani balapan pamungkasnya sebagai pembalap MotoGP di GP Valencia pada 14 November kemarin.

Rossi yang telah mengikuti kejuaraan dunia balap motor selama 26 musim, pensiun dengan mengoleksi sembilan gelar juara dunia.

Baca Juga: Lirik Lagu Aku Sing Duwe Ati Safira Inema, Cocok untuk Orang yang Nyinyir Kehidupan Asmaramu

Berkat andil besarnya di ajang MotoGP, pada malam hari pasca pensiun Rossi juga langsung mendapatkan gelar penghormatan sebagai Legenda MotoGP, sebagai apresiasi atas sumbangsihnya yang telah memperkenalkan MotoGP kepada khalayak ramai.

Usai sang ikon MotoGP pensiun, banyak pihak yang meragukan MotoGP akan tetap eksis seperti musim-musim sebelumnya. Namun Joan Mir yakin, MotoGP tak akan kehilangan pamornya.

Mir sendiri merupakan salah satu pembalap yang merasakan kesedihannya atas pensiunnya Rossi. Karena Rossi merupakan idola masa kecil pembalap Suzuki Ecstar itu.

Baca Juga: Joan Mir Ancam akan Hengkang dari Suzuki: Saya Ingin Bersama Tim yang Lapar

Pengakuan tersebut Mir ungkap saat memberikan wawancaranya kepada media asal negaranya, Motosan.es.

“Betapa kecilnya saya saat dia menarik perhatian saya. Melihat dia menang, saat dia merayakan kemenangan, semuanya tampak siap,” kenang Joan Mir tentang awal mula ia mengidolakan Rossi, dikutip KebumenTalk.com dari situs Tuttomotoriweb.it.

Rekan setim Alex Rins itu juga bersyukur karena idolanya itu turut menyaksikan secara langsung saat ia meraih gelar juara dunia di kelas para raja.

Baca Juga: Jadwal Pertandingan Bola Jumat 26 November 2021

“Sangat menyenangkan bisa membalap dan memenangkan gelar bersamanya di trek,” akunya.

“Saya belajar banyak dan saya berharap yang terbaik untuknya,” ia menambahkan.

Meski sosok The Doctor telah pensiun, Mir yakin atribut kuning yang melambangkan Valentino Rossi masih akan tetap terlihat di sirkuit dalam beberapa musim ke depan.

Baca Juga: Jorge Lorenzo: Marquez Tak Mau Rossi Juara Dunia MotoGP 2015 Karena Dendam Kalah di Assen

Apalagi dalam beberapa musim ini, para penggemar setia Valentino Rossi tetap mendukungnya dengan datang langsung ke sirkuit, meskipun mantan pembalap Ducati itu sudah tidak kompetitif.

Lebih lanjut, Mir tak merasa MotoGP akan kehilangan pamornya usai sang ikon memutuskan menggantungkan helmnya.

“MotoGP telah kehilangan seorang ikon, tetapi pertunjukan akan tetap berlanjut dan saya tidak berpikir dia kehilangan sebanyak itu,” tandasnya.***

Baca Juga: Ketua DPD RI Sambut Positif Uji Coba Transformasi Digital Integrasi Bansos Non Tunai

Editor: Muhammad Mugi

Sumber: Tuttomotoriweb.it

Tags

Terkini

Terpopuler