Ini Dia Bang Pono, Polisi Dermawan Polsek Gombong yang Rutin Bagikan Sembako dari Gajinya

- 9 April 2022, 15:11 WIB
Potret Aiptu Supono saat memberikan bantuan paket sembako.
Potret Aiptu Supono saat memberikan bantuan paket sembako. /Humas Polres Kebumen

KEBUMEN TALK - Pak polisi yang dermawan, julukan ini sepertinya cocok untuk disematkan kepada Aiptu Supono, Kanit Binmas Polsek Kecamatan Gombong.

Dalam setahun terakhir, Aiptu Supono dikenal sebagai polisi dermawan karena aksinya yang dermawan dan bermanfaat bagi masyarakat kurang mampu.

Diketahui pria yang akrab disapa Bang Pono ini rutin menyisihkan sebagian gajinya setiap bulannya untuk ia sumbangkan kepada masyarakat kurang mampu.

Baca Juga: Hari ini Polres Kebumen Rotasi Tujuh Perwira, AKBP Piter Yanottama: Sebuah Dinamika dalam Tugas Kepolisian

Uang yang ia sisihkan itu nantinya ia gunakan untuk membeli sembako yang kemudian ia bagikan kepada masyarakat Kecamatan Gombong yang kurang mampu.

Bang Pono yang kurang lebih baru satu tahun bertugas sebagai Kanit Binmas Polsek Gombong itu mengaku ikhlas dalam aksinya itu.

“Niat saya ibadah. Ya, meski hanya sedikit semoga berkah,” ucap Aiptu Supono pada Kamis, 8 April 2022.

Baca Juga: Ringankan Beban Masyarakat di Masa Pandemi, Bhabinkamtibmas Kota Cirebon Bagikan Paket Sembako

Meski melakukan bagi-bagi sembako dengan uang gajinya sendiri, namun AIptu Supono melakukan aksinya dengan mengatasnamakan Polsek Gombong. Ia mengaku ingin menampilkan sosok polisi yang dekat dan mengayomi masyarakat.

“Saat membagikan sembako, saya sampaikan ini dari Polri, dari Polsek Gombong. Supaya kita lebih dekat lagi dengan masyarakat,” akunya.

Bagi Aiptu Supono, ia tidak mengharapkan imbalan dari aksinya tersebut. Ketika melihat senyum yang merekah dari para penerima sembako, Aiptu Supono mengaku sudah lebih dari cukup.

Baca Juga: Lakukan Operasi Pekat, Sat Samapta Polres Brebes Berhasil Amankan Puluhan Botol Miras di Larangan

Lebih lanjut, bapak dua anak ini juga mempersilahkan bagi siapa saja yang ingin bergabung dalam aksinya membagi-bagikan sembako untuk masyarakat kurang mampu.

Dalam kesempatan itu, Aiptu Supono juga mengaku telah memiliki daftar nama penerima bantuan sembako yang ‘menunggu’ giliran.

Paket sembako yang dibagikan oleh Aiptu Supono cukup komplit, satu paket sembako berisi beras, gula pasir, minyak goreng, ikan sarden, mie telor, susu kental manis, hingga mie instant.

Baca Juga: Wow.. Artis Jeff Koons Rela Kirim Patung Termahalnya Kelinci Dikirim ke Luar Angkasa, Ternyata Demi Hal Ini

Ia berharap dengan paket sembako yang ia bagikan itu dapat membantu meringankan penerima sembako, terutama dalam situasi pandemi.***

Editor: Muhammad Mugi

Sumber: Humas Polres Kebumen


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah