Bertambah 35.094 Kasus, Berikut Update Covid-19 di Indonesia pada Sabtu, 10 Juli 2021

- 10 Juli 2021, 21:32 WIB
Presiden Joko Widodo saat meninjau pelaksanaan vaksinasi Covid-19 di Riau dan Kepulauan Riau.
Presiden Joko Widodo saat meninjau pelaksanaan vaksinasi Covid-19 di Riau dan Kepulauan Riau. /Facebook Presiden Joko Widodo/

Guna menghentikan penyebaran Covid-19 di Indonesia, pemerintah pun hingga saat ini terus melakukan gerakan vaksinasi terhadap berbagai elemen masyarakat.

Baca Juga: Jombang Marak Seks Bebas, Dora Dorong Sosialisasi Bahaya Seks di Luar Nikah

Selain petugas medis, pelayan publik, pekerja atau penjual pasar, dan masyarakat pun terus dilakukan vaksinasi guna mencapai herd immunity.

Per Sabtu ini, bahkan jumlah masyarakat yang telah menerima vaksin tahap satu telah mencapai 36.193.076 orang.

Sedangkan jumlah masyarakat yang telah menerima dosis vaksin secara lengkap (dua kali vaksinasi) mencapai 14.969.330 orang, dengan tambahan 100.753 orang pada hari ini yang mendapatkan vaksinasi tahap kedua.

Baca Juga: 9 Tips Menghindari Covid-19, Pakai Masker hingga Dirumah Saja

Meskipun telah menerima vaksin, pemerintah meminta masyarakat tetap menjalankan protokol kesehatan.

Sebagai informasi, vaksin bukanlah obat untuk mencegah penularan Covid-19, namun orang yang telah menerima vaksin dipercaya lebih kebal dari infeksi virus Covid-19.

Ketika telah menerima vaksin dengan dosis lengkap, pasien yang terkena Covid-19 diyakini hanya akan mengalami gejala ringan bahkan tanpa gejala.***

Halaman:

Editor: Muhammad Mugi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah