Mal Pelayan Publik Magetan Resmi Dioperasikan

- 6 April 2021, 08:28 WIB
Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa.
Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa. /Dok. Kominfo Jatim

KEBUMEN TALK - Setelah setahun diuji coba, mall pelayanan publik Kabupaten Magetan, resmi dioperasikan, Senin, 5 April 2021.

Tidak hanya meningkatkan layanan administrasi kependudukan, mal ini juga diharapkan mempercepat pemulihan ekonomi di masa pandemi melalui kemudahan izin berusaha.

Sebagaimana dikutip KebumenTalk.com dari akun instagram@pdiperjuangan, Peresmian Mal Pelayanan Publik (MPP) Magetan dilakukan oleh Menteri Pemberdayaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Tjahjo Kumolo didampingi Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa.

Baca Juga: Lakukan Kunjungan ke Penggilingan, Khofifah: Petani Butuh Alat Pengering

Tjahjo Kumolo mengatakan hadirnya MPP merupakan bagian dari upaya meningkatkan pelayanan public dan membangun reformasi birokrasi di Tanah Air. Indonesia merupakan bangsa besar yang bergerak dinamis dan cepat. Tanpa antisipasi dengan terobosan dan inovasi tata kelola pemerintahan, negara ini akan tertinggal jauh dari tetangganya seperti Vietnam, Myanmar dan Kamboja.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh DPP PDI Perjuangan (@pdiperjuangan)

 

“Reformasi birokasi menjadi program utama dalam konsolidasi tata kelola pemerintahan dibawah kepemimpinan Presiden Joko Widodo,” ujar Tjahjo Kumolo.***

Editor: Fathurohman Wahid

Sumber: Instagram @movreview


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x