Gempa di Majene Sulbar, Gempa Kuat Dengan Magnitudo 6,2

- 15 Januari 2021, 08:14 WIB
Ilustrasi gempa.
Ilustrasi gempa. /Instagram.com/@infomamuju_


KEBUMEN TALK - Untuk mendata dampak gempa susulan yang terjadi di wilayah Sulawesi Barat, Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) menerangkan pihaknya tengah berkoordinasi dengan petugas lapangan, pada Jumat, 15 Januari 2021, dini hari.

Sejauh ini, kata Kepala Pusat Data, Informasi dan Komunikasi Kebencanaan BNPB Raditya Jati, pihaknya belum mendapatkan perkembangan informasi terkait gempa yang terjadi pada pukul 01.28 WIB.

Pusat gempa memiliki kedalaman 10 kilometer dan tidak memicu terjadinya tsunami. Adapun data BMKG melaporkan pusat gempa 6 kilometer timur laut Majene.

Baca Juga: Goyang Gorontalo, Gempa Datang dengan Kekuatan Magnitudo 6,4

"BNPB masih memantau dan berkoordinasi dengan beberapa BPBD yang terdampak guncangan gempa," tutur Raditya.

Sebagaimana dikutip KebumenTalk.com dari BMKG, hal itu diungkapkan dalam siaran persnya, Jumat, 15 Januari 2021, pagi.

Sehari sebelumnya, gempa kuat juga dirasakan kuat di beberapa kabupaten. Untuk diketahui, gempa kuat dengan magnitudo 6,2 di Majene, Provinsi Sulawesi Barat merupakan susulan.

Baca Juga: 44 Kali Gempa Guguran, Dialami Gunung Merapi

Selama 5 sampai 7 detik, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Majene menginformasikan warganya merasakan gempa kuat. Kepanikan sempat terjadi dan warga berhamburan keluar rumah.

Halaman:

Editor: Fathurohman Wahid

Sumber: BMKG


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah