Dilantik, Ketua GP Ansor Kebumen: Kita Akan Mengembangkan Ekonomi Mandiri

- 14 November 2020, 19:17 WIB
Pengurus GP Ansor Kebumen saat dilantik di Pendopo Bupati Kebumen.
Pengurus GP Ansor Kebumen saat dilantik di Pendopo Bupati Kebumen. /Khasbi

KEBUMEN TALK - Pengurus Cabang GP Ansor Kebumen mengadakan pelantikan dan rapat kerja cabang (rakercab) di Pendopo Bupati Kebumen pada Sabtu (14/11/2020) siang. Dihadiri oleh Pengurus Ansor se-Kebumen dan Pengurus Ansor Se-Barlingmascangkeb serta Bupati Kebumen, pelantikan berlangsung secara khidmat.

Ketua GP Ansor Kebumen, Mudzakir saat diwawancarai KebumenTalk.com menjelaskan bahwa dengan dilantiknya PC GP Ansor Kebumen nantinya bisa lebih leluasa dalam bekerja melaksanakan program. Ia menjelaskan bahwa, Ansor Kebumen selama ini sudah melakukan kegiatan di berbagai bidang termasuk membantu pemerintah dalam menanggulangi bencana alam.

"Ya kalau sudah dilantik kan jadi lega. Soalnya secara legal formal kita memang harus dilantik walaupun sebelumnya sudah banyak melaksanakan kegiatan seperti membantu korban banjir dan tanah longsor kemarin," ungkap Mudzakir, Sabtu (14/11/2020).

Baca Juga: Gelar Pendidikan Politik, Partai PPP Targetkan Arif-Rista Menang 70 Persen

Mudzakir melanjutkan, sebenarnya pelantikan sudah dirancang sebelum adanya wabah pandemi Covid-19. Namun rencana tersebut harus diundur akibat tidak diperbolehkan untuk berkerumun oleh pemerintah kabupaten.

"Kita sudah merencanakan pelantikan jauh-jauh hari tetapi pandemi Covid-19 ternyata masuk di Kebumen, ya terpaksa kita harus undur. Selain itu, penerima kabupaten juga melarang masyarakat untuk berkerumun," tambahnya.

Saat disinggung terkait rencana program kerja yang bakal dibangun GP Ansor Cabang Kebumen, Mudzakir menjelaskan akan membuat terobosan baru terkait dengan ekonomi mandiri. Ia menjelaskan bahwa, setiap kader di setiap kecamatan maupun desa nantinya akan membuka kedai kopi.

Baca Juga: Direktur RSI Surabaya Meninggal, Akibat Terpapar Covid-19

Baca Juga: Absen di Valencia, Lecuona Positif Covid-19

Halaman:

Editor: Muhammad Khasbi M.


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah