Pendidikan Demokrasi, DEMA IAINU Kebumen Gandeng KPU & BAWASLU Dialog Interaktif dengan Mahasiswa

- 7 Juli 2023, 19:13 WIB
/


KEBUMEN TALK - Bertempat di Aula Gedung Pasca Sarjana IAINU Kebumen, Jumat, 07 Juli 2023, Dewan Eksekutif Mahasiswa Institut IAINU Kebumen gelar Dialog Interaktif Pendidikan Demokrasi.

Dihadiri langsung oleh Ketua Divisi Penyelenggara Teknis KPU Kabupaten Kebumen, Danang Munandar, dan juga Koordinator Divisi Pencegahan, Partisipasi Masyarakat, dan Hubungan Masyarakat BAWASLU Kabupaten Kebumen, Badruzzaman.

Dialog yang berlangsung aktif tersebut diikuti oleh puluhan mahasiswa IAINU Kebumen dan dibersamai juga sebagai Narasumber Panel dari Aktivis Mahasiswa Kebumen, Muchammad Mugiono (PMII Kebumen) dan Ryan Jafar Sodiq (Ketua DEMA Institut IAINU Kebumen 2021/2022), bertujuan untuk memberikan wawasan mengenai demokrasi bagi para Mahasiswa menjelang Pemilu Raya mendatang tahun 2024.

 Baca Juga: Tok! Menangi Gugatan, Nama-nama Jalan baru di Kota Kebumen Sudah Disahkan BIG

Dalam sambutannya, Ketua DEMA Institut IAINU Kebumen 2022/2023, Agustin Pangestuti, menyampaikan bahwa mahasiswa memiliki peran dan tanggung jawab dalam mengawal Pesta Demokrasi 2024.

"Mahasiswa adalah salahsatu Tiang Demokrasi. Sebab itulah mengapa kita sebagai Mahasiswa memiliki peran dan tanggungjawab moril untuk mengawal penyelenggaraan Pesta Demokrasi 2024 mendatang dengan maksimal serta memastikan bahwa momentum ini memiliki keberpihakan yang kongkret untuk kesejahteraan masyarakat Indonesia, pada khususnya juga masyarakat Kebumen," tutur Agustin Pangestuti

Baca Juga: Kembali Lakukan Rotasi Pejabat, Bupati Kebumen Lantik 14 Pejabat

Danang Munandar, selaku Narasumber dari KPU Kabupaten Kebumen memberikan wawasan mengenai perlunya kaum muda terkhusus Mahasiswa untuk berperan aktif dalam momentum Pemilu ini.

 "Banyak sektor yang seharusnya bisa dimaksimalkan oleh Mahasiswa dalam momentum Pemilu, mulai dari berperan aktif sebagai bagian dari penyelenggara, KPPS misal, atau PPS, atau bahkan PPK, atau seminimal mungkin menjadi pemilih yang terdidik, justru jangan mengajak atau membuat gerakan golput." ujar Danang Munandar

Selain itu, Narasumber dari BAWASLU Kabupaten Kebumen, Badruzzaman, pun turut menambahkan.

Baca Juga: Alun-alun Kebumen Direnovasi, Berikut Tempat Sementara Para Pedagang PKL Beroperasi...

"Mahasiswa sejatinya adalah kaum intelektual yang terdidik. Kalian bahkan sebenarnya sudah bisa belajar dengan maksimal mengenai demokrasi mulai dari Pemilihan Presma di dalam kampus kalian masing-masing. Di dalam momentum Pemilu Mahasiswa itulah sebenarnya menjadi cermin Demokrasi yang murni, karna hampir sedikit sekali ada praktek money politik atau transaksi jual-beli jabatan. Itulah yang mendidik," ujar Badruzzaman

Dialog Interaktif Perihal Demokrasi dan Pemilu tersebut berlangsung aktif dan produktif untuk memberikan wawasan mendidik bagi Mahasiswa Kebumen, terkhusus IAINU Kebumen sebagai penyelenggara.

Muchammad Mugiono selaku Narasumber dari kaum aktivis juga menyampaikan peran mahasiswa sebagai Agent of Control Social.

"Sebagai Agent of Control Social, Mahasiswa memiliki ruang belajar yang sangat luas. Mulai dari mendalami kajian teoritik dan historis, juga langsung dapat berperan nyata dalam ranah praktek di lingkungannya, minimal di sektor Kampus."

Pemilu Raya 2024 mendatang, seperti yang kita ketahui memang sudah mulai cukup menggeliat arus politiknya, entah di kancah Nasional maupun Kedaerahan. Hal tersebut terjadi sebab di tahun 2024 akan diselenggarakan sejumlah Pesta Demokrasi, seperti Pilpres, Pilkada, Pemilihan Legislatif baik Nasional maupun Daerah.

 "Salah satu peran nyata dari Mahasiswa di dunia politik terkhusus menjelang 2024 ini, adalah dengan menghindari, mencegah, dan bahkan membuat gerakan protes anti money politik. Hal tersebut karena kita sebagai Mahasiswa memiliki idealisme dan rasionalisme dalam menegakkan keadilan dan kebenaran." ujar Ryan Jaffar Sodiq

Kegiatan Dialog Interaktif tersebut diakhiri dengan sesi tanya jawab yang berlangsung aktif dan lancar, lalu ditutup dengan foto bersama seluruh Narasumber, Peserta, dan Pengurus DEMA Institut IAINU Kebumen 2022/2023. ***

Editor: Muhammad Mugi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x