Meriah, Opening Ceremony Dies Natalis ke 21 Tahun Universitas Putra Bangsa

- 20 Mei 2022, 13:17 WIB
Pembukaan ini ditandai dengan pemukulan gong yang didampingi Senat Universitas Putra Bangsa.
Pembukaan ini ditandai dengan pemukulan gong yang didampingi Senat Universitas Putra Bangsa. /UPB

KEBUMEN TALK - Rektor Universitas Putra Bangsa Dr. Gunarso Wiwoho, S.E.,M.M membuka rangkaian kegiatan Dies Natalis ke 21 yang digelar secara Hybrid pada Kamis (18/05) di Aula Universitas Putra Bangsa dan disiarkan langsung melalui live streaming youtube. Pembukaan ini ditandai dengan pemukulan gong yang didampingi Senat Universitas Putra Bangsa.

Turut hadir secara online Ketua Yayasan Putra Bangsa Kebumen, Dr. Slamet Ahmadi, S.E., M.M. beserta jajarannya dan juga dihadiri oleh segenap civitas akademika Universitas Putra Bangsa baik dosen, tenaga kependidikan dan juga mahasiswa.

Pembukaan acara ini diawali oleh pemutaran video perjalanan kampus dari awal berdiri yakni STIE Putra Bangsa sampai saat ini berubah bentuk menjadi Universitas Putra Bangsa. Selanjutnya ada penampilan dari mahasiswa yang tergabung dalam organisasi departemen kesenian menampilkan tari, paduan suara, akustik, vokal grup, drama teater yang dikemas dalam kolaborasi yang apik.

Baca Juga: Antisipasi Tindak Kejahatan, Polsek Jepon dan Bogorejo Gelar Patroli Bersama

Dalam sambutannya Ketua Yayasan menyampaikan sekilas berdirinya Universitas Putra Bangsa yg berawal dari STIE menjadi Universitas. Menurutnya pada tahun 2000 silam Kebumen masih sangat minim perguruan tinggi, baik secara jumlah ataupun kualitas. Maka dari itu Kebumen juga butuh kampus yang berkualitas. Selanjutnya dengan usaha dan perjuanganya melalui berbagai proses lahirlah kampus STIE Putra Bangsa tepatnya 5 Juli 2001.

“Salah satu alasan saya dulu mendirikan yayasan dan kampus ini adalah untuk memberikan kontribusi kepada masyarakat kebumen dan sekitarnya, karena banyak putra putri kebumen yang potensial akan tetapi terkendala biaya, sehingga tidak dapat melanjutkan kuliah di luar kota.”Sambut Slamet Ahmadi

Sementara itu, Rektor Universitas Putra Bangsa, Dr. Gunarso Wiwoho, S.E, MM dalam sambutannya menyampaikan rasa syukur dan rasa bangga atas 21 th berdirinya Universitas Putra Bangsa.

Baca Juga: Korea Utara Mengklaim Mencapai 'Hasil yang Baik' Perangi Covid-19

"Dari awal berdirinya Universitas Putra Bangsa hingga saat ini, Institusi selalu menganut prinsip Asas responsbility, Legal responsbility dan Economic responsbility, sehingga wajar apabila Universitas Putra Bangsa terus menjadi kampus terbaik di Kebumen".

Halaman:

Editor: Muhammad Mugi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x