Dunia Usaha di Kebumen Mulai Membaik, Investasi Masuk Capai Rp186,2 Miliar di Tahun 2021

- 25 November 2021, 15:56 WIB
Kegiatan Kebumen Business Forum (KBF).
Kegiatan Kebumen Business Forum (KBF). /Instagram @prokopimkebumen

KEBUMEN TALK - Situasi pandemi Covid-19 yang masih berlangsung membuat sektor perekonomian kian terpuruk. Semua orang berusaha untuk mempertahankan kondisi ekonomi di segalah sektor.

Selama kurun waktu satu tahun ini, tepatnya sampai akhir triwulan IV tahun 2021, dunia usaha di Kebumen mulai membaik. Hal ini ditandai dengan masuknya investasi di Kebumen yang mencapai Rp186,2 Miliar lebih.

Hal tersebut disampaikan Bupati Kebumen Arif Sugiyanto, melalui sambutan tertulis yang dibacakan Wakil Bupati Ristawati Purwaningsih, pada pembukaan acara Kebumen Business Forum (KBF). KBF tahun 2021 kali ini diselenggarakan di Ballroom Hotel Mexolie Kebumen, pada Rabu 24 November 2021.

Baca Juga: Lagi, KTM Bajak Orang Ducati, Kini Ambil Petinggi Pramac Ducati Sebagai Manajer Tim

Turut hadir dalam acara tersebut Mantan Bupati Kebumen, Rustriningsih, Sekda Ahmaf Ujang Sugiono, serta sejumlah OPD terkait dan pelaku usaha se-Kabupaten Kebumen.

Dalam sambutannya, Bupati mengucapkan terima kasih kepada para investor yang telah melakukan investasi di Kabupaten Kebumen.

“Terima kasih kepada para investor. Semoga investasi di Kebumen akan sukses serta memberikan manfaat dan keuntungan bagi semua,” ucap Bupati yang disampaikan Ristawati.

Baca Juga: Akses Jalan Terhalang Tembok Rumah, Warga di Brebes Terpaksa Memiringkan Badan ketika Berjalan

Pemerintah Kabupaten Kebumen akan terus berupaya untuk mempermudah investasi serta menciptakan iklim yang kondusif terkait kegiatan tersebut.

Selain itu, kebijakan Pemerintah yang pro investasi, tentu akan memberikan angin segar dan menguntungkan semua pihak, dimana muaranya pada peningkatan kesejahteraan masyarakat.

Halaman:

Editor: Muhammad Mugi

Sumber: Instagram @prokopimkebumen


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x