Pilkada Serentak 2020, JPPR Kebumen: Masyarakat Tetap Taati Protokol Kesehatan

- 7 Desember 2020, 14:28 WIB
JPPR Kebumen bersama Ketua KPU Kebumen.
JPPR Kebumen bersama Ketua KPU Kebumen. /Kebumen Talk

KEBUMEN TALK - Gelaran Pilkada 2020 tinggal menyisakan beberapa hari kedepan.

Jaringan Pendidikan Pemilih untuk Rakyat (JPPR) Kebumen menghimbau masyarakat untuk mentaati protokol kesehatan.

Ketua Koordinator JPPR Kebumen Agus Suroso, berharap agar semua elemen mentaati protokol kesehatan untuk mencegah penyebaran Covid-19.

Baca Juga: Pilkada 2020, KPU Kebumen: Semua Elemen Harus Terlibat Dalam Suksesi Pilkada

"Jika masyarakat, peyelenggara, dan pengawas tidak mentaati protokol kesehatan bisa jadi pesta Demokrasi PILKADA Kebumen 2020 akan menjadi malapetaka" ungkap Agus kepada Jurnalis Kebumen Talk pada Senin, 7 Desember 2020.

Selain itu, Agus juga menghimbau agar masyarakat tetap datang ke TPS untuk menggunakan hak pilihnya sebagai warga yang baik yang mendukung pesta demokrasi saat ini.

"Satu suara itu sangat menentukan Kebumen di masa depan, maka gunakan hak pilih dengan baik" lanjut Agus.

Baca Juga: Jelang Pilkada 2020, JPPR Kebumen: Jangan Pilih Paslon Pelanggar Peraturan

Sementara itu, Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kebumen Yulianto, memberikan apresiasi terhadap kinerja JPPR Kebumen.

Halaman:

Editor: Muhammad Mugi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah