Kaos Kebumen, Pilihan Buah Tangan dengan Design Tugu Lawet yang Unik dan Keren

20 Agustus 2023, 09:07 WIB
Design Kaos Kebumen yang dengan sentuhan momumen bersejarah di kota kebumen yakni tugu lawet yang berada di pusat kota kebumen. /

 

KEBUMEN TALK- Saat berlibur ke Kebumen, selain menikmati kulinernya yang beragam pantang rasanya jika tidak membeli kaos ikonis satu ini untuk dijadikan oleh-oleh. Kebumen dikenal dengan sebutan Kota Lawet, Sangkrip menuangkan keunikan dan ciri khas Kebumen menjadi kaos.

Sangkrip merupakan umkm lokal Kebumen yang berdiri sejak tahun 2014 dan memproduksi kaos Kebumen. Kata Sangkrip diambil dari kata Joko Sangkrip yang merupakan cerita rakyat yang menjadi bagian dari Sejarah Kota Kebumen.

 

Menurut Taufik selaku owner UMKM Sangkrip, ketika wisatawan datang ke Kebumen tidak hanya bisa membawa pulang makanan khas seperti lanting tetapi juga kaos. Kaos Sangkrip yang didesain ikon Kota Kebumen bisa dijadikan pilihan cendera mata bagi keluarga atau kerabat dekat setelah berkunjung ke kota Kebumen.

 

"Inilah salah satu alternatif pilihan oleh-oleh atau cendera mata sebelum meninggalkan Kota Kebumen. Bermacam pilihan design kaos dengan ciri khas kota Kebumen, seperti tugu lawet yang paling ramai diminati konsumen,” ujar Taufik

 

Taufik menuturkan bahwa desain kaos tersedia lengkap, mulai dari Ikon Tugu Lawet, tempat wisata, jargon, hingga celoteh khas Kebumen, seperti "Wonge kepenak gole ngomong ngapak".

 

Design kaos yang paling banyak diminati pengunjung sebagian besar para pemudik dari luar daerah yakni design sederhana dengan tambahan ikon tugu lawet didalamnya.

 

“Dari dulu sampai saat ini memang paling banyak peminatnya yaitu kaos yang didesign dengan ikon tugu lawet. Penjualanya sangat cepat bahkan bisa ludes dalam waktu sekejap. Semua kaos yang memiliki design dengan sentuhan Tugu Lawet dipastikan laku terjual,” tutur Taufik

 

Tugu Lawet atau Tugu Walet atau Kupu Tarung adalah sebuah tugu atau monumen yang berada di Kabupaten Kebumen, Provinsi Jawa Tengah, Indonesia. Keberadaan tugu ini berkaitan erat dengan potensi yang dimiliki Kabupaten Kebumen yaitu sebagai penghasil sarang Burung lawet.

 

Tugu Lawet berada di simpang empat pusat Kota Kebumen sehingga akan dapat dijumpai dengan mudah.


Harga jual kaos kebumen yang diproduksi oleh Sangkrip dibandrol dengan harga Rp75.000 hingga Rp85.000 per lembar untuk ukuran S, M, L, XL orang dewasa yang terdiri dari kaos lengan Panjang dan pendek.

 

Menurut Taufik , konsumen yang berasal dari Kebumen dan luar Kebumen tertarik membeli kaos khas Kebumen karena desainnya unik sehingga cocok untuk dibawa pulang untuk keluarga sebagai buah tangan***

Editor: Muhammad Mugi

Tags

Terkini

Terpopuler