Asyik, Warga Tamanwinangun Bawa Pulang Hadiah Motor di Acara Senam Sehat Gebyar Restorasi NasDem Kebumen

20 November 2022, 20:29 WIB
Warga Tamanwinangun Bawa Pulang Hadiah Motor di Acara Senam Sehat Gebyar Restorasi Nasdem Kebumen /KebumenTalk

KEBUMEN TALK - Alfan Zaini (22), warga Kelurahan Tamanwinangun, Kecamatan/Kabupaten Kebumen berhasil membawa pulang hadiah sepeda motor.

Dia berhasil memenangkan hadiah sepeda motor pada acara Senam Sehat Gebyar Restorasi yang digelar oleh DPD Partai NasDem Kebumen.

Acara Senam Sehat itu dipusatkan di Pantai Mliwis, Desa Kenoyojayan, Kecamatan Ambal, Kebumen, Minggu 20 November 2022.

Baca Juga: Prediksi Qatar vs Ekuador, Prediksi Skor, Berita Tim, Head to Head dan Lainnya 20 November 2022

Senam sehat yang diikuti ribuan peserta itu juga menyediakan sejumlah dooprize menarik lainnya, di antaranya sepeda hingga lemari es.

Para peserta yang berasal dari sejumlah kecamatan di Kebumen tumpah ruang memadati objek wisata yang sedang menjadi primadona baru masyarakat Kebumen itu.

Senam sehat tersebut merupakan puncak rangkaian peringatan HUT ke-11 Partai Nasdem yang diselenggarakan oleh DPD Partai Nasdem Kebumen.

Baca Juga: rediksi Guangzhou vs Beijing Guoan, Prediksi Skor, Berita Tim, Head to Head dan Lainnya 21 November 2022

"Saya bersyukur antusiasme masyarakat cukup tinggi untuk mengikuti Senam Sehat Gebyar Restorasi," kata Ketua DPD Partai NasDem Kebumen dr Alauddien Faiz Reza Mardhika.

"Sebanyak 6.000 tiket yang kami sediakan ludes. Kami senang karena kegiatan ini direspon dengan baik oleh masyarakat,” sambung Reza.

Menurut Reza kegiatan itu dalam rangka mengenalkan Partai NasDem kepada masyarakat. Selain itu pihaknya ingin merayakan ulang tahun dengan kegiatan yang positif.

Baca Juga: Prediksi Senegal vs Belanda, Prediksi Skor, Berita Tim, Head to Head dan Lainnya 21 November 2022

“Kegiatan dilaksanakan di lokasi wisata sekaligus mempromosikan objek wisata yang sedang bangkit setelah terdampak pandemi Covid-19,” ujarnya.

Ia menambahkan, pada usia ke-11 tahun, Partai NasDem terus konsisten menjaga semangat restorasi, yang mengedepankan kepentingan bangsa dibandingkan kepentingan partai.

Sejak berdirinya, Partai Nasdem selalu konsisten dengan membawa gerakan perubahan.

Baca Juga: Waspada Hujan Petir di 2 Wilayah, Cek Prakiraan Cuaca Yogyakarta Hari Ini Senin 21 November 2022

Selain senam, acara yang dihadiri oleh fungsionaris dan kader Partai NasDem Kebumen itu juga diisi dengan penyerahan secara simbolis bantuan bibit kelapa genjah enthog.***

Editor: Sudarno Ahmad Nashori

Tags

Terkini

Terpopuler