Progres Pembangunan Pasar Jongke Solo Capai 98 Persen, Diperkirakan Selesai Bulan Depan

- 27 Juni 2024, 14:30 WIB
Ilustrasi pasar tradisional di Kota Bandung.
Ilustrasi pasar tradisional di Kota Bandung. /Dok. Humas Pemkot Bandung/

KEBUMEN TALK - Pembangunan Pasar Jongke di Solo, Jawa Tengah, hampir rampung dengan progres mencapai 98 persen dan diprediksi akan selesai pada pertengahan bulan Juli 2024.

Kepala Bidang Sarana dan Distribusi Perdagangan Dinas Perdagangan Kota Surakarta, Joko Sartono mengungkapkan bahwa saat ini pekerjaan fisik yang masih berlangsung meliputi optimalisasi kelistrikan serta penataan lanskap dan pertamanan.

"Per 15 Juni kemarin itu sebetulnya sudah 98 persen progresnya," ucap Joko Sartono, dikutip KebumenTalk.com dari ANTARA.

Ia menyebut bahwa sebenarnya pemerintah pusat menargetkan pembangunan Pasar Jongke selesai pada akhir bulan ini.

Baca Juga: Penemuan Mayat Perempuan di Waduk Wadaslintang, Ini Penjelasan Kapolsek Wadaslintang

"Tapi kalau keseluruhan kontraknya berakhir di akhir 12 Juli," imbuhnya.

Setelah kontrak selesai, serah terima pengelolaan antara pihak yang melaksanakan pembangunan dengan pihak yang memiliki aset akan dilakukan setelah 12 Juli.

"Ini kan yang mengerjakan Kementerian PUPR, nanti kami tunggu serah terima pengelolaannya dulu. Jadi nanti peresmiannya ya pascaserah terima itu," jelasnya.

Para pedagang baru akan diperbolehkan memasuki pasar setelah proses serah terima selesai, yang diperkirakan sekitar minggu ketiga bulan Juli.

Mengenai peresmian, biasanya akan dilakukan beberapa waktu setelah seluruh pedagang masuk ke pasar yang baru.

Halaman:

Editor: Muhammad Mugi

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah