Innalillahi, Seorang Perempuan Tua Ditemukan Meninggal Dunia di Bendungan PLTA Mrica Banjarnegara

- 4 Maret 2022, 11:06 WIB
Proses evakuasi mayat perempuan yang ditemukan di Bendungan PLTA Mrica Banjarnegara.
Proses evakuasi mayat perempuan yang ditemukan di Bendungan PLTA Mrica Banjarnegara. /Instagram @pmi_banjarnegara

KEBUMEN TALK - Warga Wanadadi, Kabupaten Banjarnegara dikejutkan dengan penemuan sosok mayat perempuan di Sungai Serayu, tepatnya di trush boom Karang Kemiri, Bendungan Pembangkit Listrik Tenaga Air (PLTA) Mrica.

Penemuan sesosok mayat perempuan itu terjadi pada Jumat pagi, 4 Februari 2022. Belum diketahui identitas mayat tersebut.

Berdasarkan penemuan mayat perempuan itu, tim relawan gabungan dibawah koordinasi Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Banjarnegara, melakukan evakuasi.

Baca Juga: Francesco Bagnaia Ingin Selamanya Bela Ducati di MotoGP

Bagi warga yang merasa kehilangan anggota keluarganya, bisa segera menghubungi kantor Polsek Wanadadi untuk meminta keterangan lebih lanjut.

Sedangkan untuk ciri-ciri mayat perempuan yang ditemukan pagi ini adalah sebagai berikut: jenis kelamin perempuan, usia sekira 50 tahun, menggunakan rok berwarna merah maroon, kaos putih bermotif bunga, serta rambut sudah beruban.

Saat ini, korban sudah dievakuasi menggunakan ambulance dari PMI Banjarnegara.

Korban dievakuasi menuju ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Banjarnegara.

Baca Juga: Updet Kasus Covid-19 Hari Ini Kalimantan Timur 4 Maret 2022, Kasus Positif Melonjak1629 Kasus dan 4 Meninggal

Belum diketahui pasti penyebab sosok perempuan tersebut meninggal dunia dan ditemukan di Bendungan PLTA Mrica, Banjarnegara.

Halaman:

Editor: Muhammad Mugi

Sumber: Instagram @banjarnegaraterkini Instagram @pmi_banjarnegara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x