Surga Alam di Magelang: Ini Rekomendasi 5 Destinasi Wisata untuk Pecinta Alam Kala Berlibur ke Kota Magelang

22 Mei 2024, 13:00 WIB
Air Terjun Sekar Langit, wisata air di Magelang. /Instagram.com/@pesonamagelang

 

KEBUMEN TALK - Ingin liburan ke Magelang tapi masih bingung mau mengunjungi tempat wisata mana?

Jangan khawatir, karena Magelang memiliki beragam destinasi menarik yang patut dikunjungi.

Jangan sia-siakan momen liburan panjang Anda dengan melewatkan destinasi menakjubkan ini.

Berikut adalah beberapa rekomendasi tempat wisata di Magelang yang layak dikunjungi, yang KebumenTalk.com rangkum dari berbagai sumber:

Baca Juga: 6 Wisata di Kebumen, Nomor 4 Paling Sering Dikunjungi Wisatawan

Rekomendasi 5 Daftar Wisata di Kabupaten Magelang

1. Air Terjun Sekar Langit

Air Terjun Sekar Langit, yang terletak di lereng Gunung Telomoyo, Tlogorejo, Kecamatan Grabag, Kabupaten Magelang, adalah tempat yang diyakini sebagai lokasi mandi para bidadari dalam legenda Jaka Tarub.

2. Hutan Desa

Bagi pecinta fotografi alam, Hutan Desa adalah tempat yang tepat. Dengan pemandangan lima gunung sekaligus, hutan ini menawarkan studio alam terbuka yang memukau. Lokasinya berada di Desa Kragon, Kecamatan Ngablak, Kabupaten Magelang.

Baca Juga: Mampukah Xabi Bawa Leverkusen Treble Winner? Prediksi Atalanta vs Bayer Leverkusen di Final Liga Eropa

3. Embung Bandungrejo

Embung Bandungrejo, yang terletak di Ngablak, Magelang, Jawa Tengah, adalah sebuah bendungan yang menawarkan pemandangan pegunungan yang indah. Tempat ini dapat dinikmati tanpa dipungut biaya alias gratis.

4. Kali Udal Gumuk

Kali Udal Gumuk, yang terletak di Desa Treko, Kecamatan Mungkid, Kabupaten Magelang, menawarkan air yang jernih dan segar langsung dari sumber mata air alam. Tempat ini menjadi favorit untuk melakukan aktivitas ciblon.

Baca Juga: Upacara Harkitnas: Memperkokoh Semangat Juang dan Kebangkitan Bangsa

5. Dusun Butuh (Nepal Van Java)

Dusun Butuh, atau yang dikenal juga sebagai Nepal Van Java, berlokasi di lereng Gunung Sumbing, Kecamatan Kaliangkrik, Magelang.

Dusun ini menawarkan pemandangan indah yang mengikuti topografi pegunungan, dengan latar belakang megahnya Gunung Sumbing.

Dengan mengunjungi destinasi-destinasi wisata ini, Anda akan mendapatkan pengalaman liburan yang tak terlupakan di Magelang.

Baca Juga: 3 Rekomendasi Mie Ongklok Wonosobo: Kuliner Khas dengan Keunikannya Sendiri

Jangan lewatkan kesempatan untuk menikmati keindahan alam yang ditawarkan oleh kota ini!

***

Editor: Miftakhul Arifin

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler