Jadwal Lengkap MotoGP, Moto2, dan Moto3 Le Mans, GP Prancis

- 14 Mei 2021, 10:23 WIB
Pebalap Monster Energy Yamaha, Fabio Quartararo pada ajang GP Spanyol.
Pebalap Monster Energy Yamaha, Fabio Quartararo pada ajang GP Spanyol. /MotoGP/

KEBUMEN TALK - Ajang MotoGP telah memasuki seri kelima yang digelar di Le Mans dengan nama GP Prancis.

Valentino Rossi dan pebalap lainnya akan menggeber motornya di Sirkuit Bugatti mulai Jum’at, 14 Mei 2021 hingga Minggu, 16 Mei 2021.

Pada seri sebelumnya di Sirkuit Jerez, Spanyol, Jack Miller berhasil keluar sebagai juara setelah mengalahkan rekan setimnya, Francesco Bagnaia dan pebalap Petronas Yamaha SRT, Franco Morbidelli.

Baca Juga: Keutamaan Puasa Syawal dan Tata Cara Melakukannya

Dari hasil tersebut, murid Valentino Rossi, Bagnaia pun berhasil menggeser pebalap Monster Energy Yamaha, Fabio Quartararo setelah pebalap Prancis tersebut hanya berhasil finish di posisi ke-13.

Pada GP Prancis ini, Quartararo yang merupakan pebalap tuan rumah diprediksi akan memberikan penampilan terbaiknya demi mengambil kembali posisi teratas tabel klasemen pebalap.

Pebalap yang baru saja menjalani operasi arm pump dengan sukses pada 4 Mei 2021 ini telah siap menggeber YZR M1nya.

Baca Juga: Ragunan Dibuka Hari Ini, Berikut Cara Reservasi Tiket Sebelum Masuk

“Saya akan mencoba yang terbaik untuk berada di atas kembali sesegera mungkin,” ungkap Quartararo, seperti yang KebumenTalk.com kutip dari situs Antara.

Berikut adalah Jadwal Lengkap MotoGP GP Prancis:

14 Mei 2021
Free Practice 1 dan Free Practice 2
- 14:00 WIB FP1 Moto3
- 14:55 WIB FP1 MotoGP
- 15:55 WIB FP1 Moto2
- 18:15 WIB FP2 Moto3
- 19:10 WIB FP2 MotoGP
- 20:10 WIB FP2 Moto2

15 Mei 2021
Free Practice 3, Free Practice 4, Qualification 1, dan Qualification 2
- 14:00 WIB FP3 Moto3
- 14:55 WIB FP3 MotoGP
- 15:55 WIB FP3 Moto2
- 17:35 WIB Q1 Moto3
- 18:00 WIB Q2 Moto3
- 18:30 WIB FP4 MotoGP
- 19:10 WIB Q1 MotoGP
- 19:35 WIB Q2 MotoGP
- 20:10 WIB Q1 Moto2
- 20:35 WIB Q2 Moto2

Baca Juga: Bantai Granada 4-1, Real Madrid Tempel Atletico Madrid Rebut Gelar Juara La Liga

16 Mei 2021
Warm Up dan Race
- 13:20 WIB WUP Moto3
- 13:50 WIB WUP Moto2
- 14:20 WIB WUP MotoGP
- 16:00 WIB Race Moto3
- 17:20 WIB Race Moto2
- 19:00 WIB Race MotoGP

Seluruh sesi Free Practice, Kualifikasi, Warm Up, dan Balapan ini dapat Anda disaksikan melalui channel FoxSport dan BT Sport.

***

Editor: Fathurohman Wahid

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah